Sudah 4000 Jemaah Bikin Paspor

Rabu, 06 Juni 2012 – 09:18 WIB

PALEMBANG – Sebanyak 4000 jemaah calon haji (JCH) membuat paspor di Kantor Imigrasi, Klas 1, Kota Palembang, kemarin. Mereka gabungan dari JCH Kota Palembang, Musi Banyuasin (Muba), Banyuasin, Ogan Ilir (OI), dan Ogan Komering Ilir (OKI).

“Khusus kota Palembang 3.478 JCH. Setiap hari  200 jemaah bikin paspor. Target akhir Juni kelar,” kata Kakanwil Kemenag Sumsel, Drs Najib Haitami MM saat memantau langsung pembuatan paspor di Kantor Imigrasi, kemarin  (5/6).

Ia mengatakan, Keputusan Menteri Agama (KPA) No 72 Tahun 2012 secara nasional JCH  tahun 2012/ 1433H sebanyak 211 ribu jemaah. Terdiri dari 194 ribu jemaah reguler dan 17 ribu ONH plus, sedangkan Sumsel sebanyak 6.300.

“Kuota tersebut kemungkinan masih bisa bertambah, karena masih menunggu Negosiasi Menteri Agama dengan Kerajaan Arab Saudi,” jelas Najib. Dalam kesempatan itu, ia mengimbau JCH untuk mempersiapkan berkas-berkas kelengkapan seperti kartu tanda penduduk (KTP), kartu keluarga, dan akta kelahiran. “Jika tidak ada cukup dengan membawa keterangan dari Kementerian Agama kota/ kabupaten setempat.”

Dijelaskan, sampai saat ini belum ada penetapan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (BPIH) tahun 2012/1433 Hijriah. “Masih digodok Kementerian Agama Republik Indonesia (RI) bersama DPR RI Komisi VIII. Meskipun demikian pembuatan paspor jemaah calon haji (JCH) sudah mulai dilakukan hari ini (kemarin, red),” bebernya.

Sementara itu, Kepala Kantor Imigrasi Kelas 1A Palembang, Heriyanto SE MSi melalui  Kasi Komunikasi dan Informasi Keimigrasian, Ian F Marcos, mengatakan pelayanan pembuatan paspor Jemaah mulai pukul 14.00 hingga selesai. “Mempercepat pelayanan, Sabtu dan Minggu tetap ada pelayanan khusus untuk pembuatan paspor haji.” ungkap Ian.

Dikatakan, target proses pelayanan pembuatan paspor selesai 20-25 hari. ”Kita siapkan tim khusus guna memperlancar pelayanan paspor haji dengan membentuk tiga tim pelayanan haji. Satu tim terdiri dari 20 petugas.”

Selain itu, perangkat komputer juga ditambah, termasuk satu alat scanner. “Sarana tempat wawancara menjadi tujuh, termasuk alat cetak pasport ditambah satu. Mudah-mudahan pelayanan bisa cepat.” 

Pantauan Sumatera Ekspres (Grup JPNN), meskipun pumbuatan paspor haji baru dimulai pukul 14.00 WIB, namun JCH sudah memadati ruang tunggu pukul 11.00 WIB. Banyaknya keluarga yang mengantar JCH, membuat pihak Imigrasi menyiapkan tenda di halaman belakang kantor.

“Sengajo datang lebih awal dek untuk membuat paspor, rasonyo was-was nak berangkat haji,” ujar seorang JCH, Yunsun (65). Jemaah lain, Posikin (75), juga datang lebih awal. “Aku daftar naik haji tahun 2008 akhir, baru kesampaian tahun ini, semoga lancar dan biso dapet haji mabrur,” harapnya terbata-bata. (cj9)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Diduga Korupsi, Sekkot Ternate Ditahan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler