Sudah 48 Jam, Pencarian Malaysia Airlines Nihil

Senin, 10 Maret 2014 – 13:21 WIB

jpnn.com - KUALA LUMPUR - Sudah lebih dari 48 jam tim gabungan internasional mencari pesawat Malaysia Airlines MH370 yang hilang sejak Sabtu (8/3) dini hari. Namun, sampai saat ini belum ada sedikit pun perkembangan berarti yang bisa dilaporkan.

"Sayangnya saudara-saudara kami belum menemukan apapun yang menyerupai bagian dari pesawat ataupun pesawat itu sendiri," kata Kepala Direktorat Penerbangan Sipil Malaysia, Azharuddin Abdul Rahman dalam konfrensi pers di Kuala Lumpur, Malaysia, Senin (10/3) siang.

BACA JUGA: 2 Penumpang Pengguna Paspor Colongan Berwajah Asia

Diakuinya, ada sejumlah objek yang ditemukan oleh tim di sekitar lokasi pencarian. Namun, belum satupun dapat dipastikan berasal dari pesawat pabrikan Boeing itu.

Saat ini, lanjut Azharuddin, pihaknya masih menunggu hasil analisis sample bahan bakar minyak yang diduga berasal dari MH370. Hasil tes diperkirakan akan keluar sore ini.

BACA JUGA: Media Tiongkok Salahkan Malaysia

"Kami terus melihat dari semua kemungkinan, semua aspek yang mungkin terjadi. Tapi sekali lagi, kami harus mempunyai bukti yang konkrit," tegasnya.

Lebih lanjut, dalam kesempatan itu  Azharuddin juga mengkonfirmasi kabar adanya lima orang penumpang yang sudah menaruh barang-barang mereka di pesawat namun tidak ikut dalam penerbangan. Menurutnya, pihak maskapai telah menurunkan barang-barang tersebut sebelum MH370 tinggal landas.

BACA JUGA: Pesan Cewek Panggilan, yang Datang Calon Mantu

"Tentu kami harus menurunkan barang-barang itu dan ya kami melakukannya di pesawat ini," pungkasnya, (AFP/dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bu Guru Pertontonkan Video Cabul Buatan Sendiri di Depan Murid


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler