jpnn.com, JAKARTA - Penyelenggaraan Formula E 2023 tersisa 24 hari lagi.
Ajang balap mobil listrik itu bakal diselenggarakan di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Ancol, Jakarta Utara.
BACA JUGA: Penyelenggara Klaim Lebih Banyak Sponsor BUMN dan Swasta pada Formula E 2023
Bagi calon penonton yang membeli tiket, bisa melakukan penukaran pada 31 Mei hingga 1 Juni 2023.
Penukaran dapat dilakukan di tiga tempat, yaitu Taman Ismail Marzuki, Velodrome Rawamangun, dan Electronic City Mall Kota Kasablanka.
BACA JUGA: JIEC Ancol Sudah Siap Digunakan untuk Formula E pada 3 dan 4 Juni
“Penukaran berlaku untuk semua jenis tiket, mulai pukul 10.00–17.00 (waktu penukaran dapat berubah sewaktu- waktu),” ucap Project Director Jakarta E Prix 2023 Ivan Permana dalam keterangan tertulisnya, Rabu (10/5).
Periode kedua adalah penukaran tiket di hari H acara. Penukaran dapat dilakukan di tiga tempat juga, yakni Lapangan Parkir Benyamin Suaeb (untuk jenis tiket Grandstand) dan Circuit Festival, Jakarta International Stadium (untuk jenis tiket Deluxe dan Corporate Suite).
BACA JUGA: Tiket Formula E 2023 Sudah Terjual 5.000, Awas Kehabisan Lho
Lalu, penukaran juga dibuka di Gerbang Ancol Karnaval untuk jenis tiket Royal Suite.
Penukaran dapat dilakukan mulai pukul 10.00 hingga 17.00 (waktu penukaran dapat berubah sewaktu-waktu).
Adapun, penyelenggara juga menggelar berbagai kegiatan pre-event, salah satunya adalah Showcase Mobil Balap GEN 2 Formula E di Periklindo.
“Bagi masyarakat yang belum sempat melihat mobil formula E dapat langsung mengunjungi pameran Periklindo Electric Vehicle Show,0 kata Ivan.
Acara ini digelar mulai tanggal 17 sampai dengan 21 Mei 2023 di JIEexpo Kemayoran, Jakarta. (mcr4/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ingin Nonton Formula E di Jakarta? Berikut Rekomendasi Hotel yang Dekat dengan Lokasi
Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi