Sudah Siapkan Program, Salahudin Berharap Ada Kejelasan setelah Pemilu

Rabu, 17 April 2019 – 23:13 WIB
Skuat Persiba Balikpapan mendapatkan arahan dari pelatih Salahudin. Foto: kaltimpost/jpgni sesi latihan. Foto: kaltimpost/jpg

jpnn.com, BALIKPAPAN - Pelatih Persiba Balikpapan Salahudin menegaskan sudah menyiapkan skema menghadapi kompetisi Liga 2 2019. Dia menyadari, waktu persiapan yang bakal dialami Beruang Madu tentu jauh lebih sulit.

Terlebih, sampai saat ini investor baru belum didapat, setelah Rahmad Mas’ud sebagai presiden klub mundur.

BACA JUGA: Syahroni Optimistis Mitra Kukar hanya Semusim di Liga 2

Di sisi lain, Mei nanti sudah dihadapkan dengan bulan Ramadan. Hal tersebut, yang membuat mantan pelatih Madura FC tersebut putar otak. Sebab, PSSI sudah merilis bila perhelatan Liga 2 akan dilangsungkan pada Juni mendatang.

“Waktu dua bulan itu masih cukup kalau dari sekarang atau pekan-pekan ini persiapan. Makanya, saya berharap ada kejelasan setelah pemilu nanti. Karena waktu semakin dekat. Tim belum persiapan,” jelas Salahudin, Selasa (16/4).

BACA JUGA: Nasib Mantan Penyerang Timnas Indonesia U-19 Ini Belum Jelas di Persiba

Pria kelahiran Palembang tersebut menilai, tim besutannya sejauh ini sudah sangat lama menjalani libur. Tentu, proses peningkatan fisik kembali dimulai dari awal. Padahal sebelumnya, fisik pemain sudah berkembang.

“Itu terlihat saat beberapa uji coba terakhir. Mereka melakukan pressing sejak menit awal,” ungkap Salahudin.

BACA JUGA: Mitra Kukar Dijadwalkan Gelar Training Centre di Batu Malang

Memang, tipikal pelatih yang berdomisili di Banjarmasin tersebut kerap menampilkan permainan yang ngotot. Itu tidak terlepas dari fisik yang menjadi kunci utamanya.

“Stamina itu utama. Karena stamina yang akan menggerakkan taktik. Kalau staminanya kurang, bagaimana instruksi bisa berjalan di lapangan,” ujarnya.

Pun begitu, ia tak akan khawatir menyiapkan program pada bulan Ramadan. Bahkan, bila investor baru tetap memercayakannya sebagai pelatih, latihan normal seperti hari biasa akan dilakukan. Mulai dari fisik, taktik, tekhnik serta persiapan mental dan uji coba.

“Tidak masalah dilakukan saat puasa. Begitu pun sudah dilakukan ketika masih di Barito Putera. Karena sudah sore. Ini dilakukan demi mengejar ketertinggalan tim yang terlalu lama libur,” pungkas Salahudin. (ham/kpnn/is/k15)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemkot Balikpapan Terus Berusaha Cari Pengganti Investor Persiba


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler