Sukarelawan Sandiuno Buka Peluang Usaha untuk Warga Bandung Raya

Sabtu, 28 Januari 2023 – 12:26 WIB
Aksi Jaringan Sandi Uno mengadakan pelatihan kewirausahaan praktis bagi warga masyarakat Bandung Raya untuk membuka peluang usaha baru guna meningkatkan kesejahteraan. Foto dok Jaringan Sandi Uno

jpnn.com, KABUPATEN BANDUNG - Aksi Jaringan Sandi Uno mengadakan pelatihan kewirausahaan praktis bagi warga masyarakat Bandung Raya, untuk membuka peluang usaha baru guna meningkatkan kesejahteraan.

Ketua Aksi Jaringan Sandi Uno, Larry mengatakan pelatihan olahan keripik dari daun teh merupakan terobosan baru untuk memperkenalkan UMKM Kabupaten Bandung ke Internasional.

BACA JUGA: Sahabat Sandiaga Uno Ciptakan Peluang Bisnis Melalui Olahan Ikan Tawar di Ciamis

Menurutnya, cara seperti ini bisa menciptakan peluang besar bagi pelaku usaha.

"Kami ingin menciptakan peluang besar bagi pelaku UMKM, sehingga yang belum mempunyai usaha bisa menginovasi. Karena tadi banyak peserta yang baru tahu daun teh bisa dijadikan keripik, di situlah terobos baru kami munculkan agar UMKM lain ingin juga memperkenalkan ke Indonesia, bahkan sampai go Internasional," ujar Larry di Gedung Serbaguna Desa Kiangroke, Kecamatan Banjaran, Kabupaten Bandung, Jumat (27/1).

BACA JUGA: Siap-siap, Pemenang Program Gelegar Cuan PLN Mobile Bakal Diumumkan Hari Ini

Pihaknya juga akan terus membina perkembangan para pelaku usaha yang baru merintis.

"Setelah pelatihan peserta akan kami monitoring perkembangannya terutama keluhan mereka menjadi pelaku UMKM, semoga Pak Sandi mensupport kami dalam membina pelaku usaha baru dan terus melihat ke bawah untuk ekonomi bangkit," jelas Larry.

BACA JUGA: Sahabat SandiUno Tangerang Bantu Naikkan Penjualan Produk UKM Pasundan

Menurut Larry, Sandiaga Uno Menteri yang memikirkan rakyatnya. Sebab programmya mengarah pada penciptaan lapangan kerja baru serta peluang usaha bagi masyarakat.

"Pak Sandiaga Uno Menteri yang memikirkan desa-desa dan pelaku-pelaku UMKM dimunculkan agar lapangan kerja terbuka, makanya kami turun di setiap desa mencari bibit UMKM," seru Larry.

Dalam kegiatan ini, para peserta mengucapkan terima kasih kepada Sandiaga Uno dan sukarelawan Aksi Jaringan Sandi Uno atas program bermanfaat. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Jaringan Komunikasi Desa (Jarkom).(chi/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler