Sukses Bobol Gawang Filipina, Firza Andika: Rasanya Bangga

Jumat, 06 Juli 2018 – 18:17 WIB
Firza Andika Foto : Instagram/@pssi_fai

jpnn.com, MEDAN - Bek kiri PSMS Medan Firza Andika tampil apik saat Timnas Indonesia U-19 sukses mengalahkan Filipina, dalam lanjutan AFF U-19 Championship, Kamis (5/7) malam WIB di Stadion Gelora Delta Sidoarjo.

Pada laga yang berakhir 4-1 untuk kemenangan Indonesia tersebit, Firza sukses mencatatkan namanya di papan skor.

BACA JUGA: Indra Sjafri Akui Sempat Salah Prediksi Saat Lawan Filipina

Sebelumnya, Indonesia sempat tertinggal 0-1 hingga menit ke-80, Indonesia berhasil membalikkan keadaan dan akhirnya menang telak 4-1.

Tambahan tiga angka membuat Indonesia tetap kokoh di puncak klasemen.

BACA JUGA: Indra Sjafri Puji Mental Pemain Usai Kalahkan Filipina

Keempat gol Indonesia dicetak Saddil menit ke-82, 86, Firza Andika menit ke-83, Todd Ferre 90. Sedangkan, satu-satunya gol tim lawan dilesakkan oleh Chester Gio menit-33.

Salah satu pencetak gol adalah Firza Andika. Golnya pada menit ke-83 menjadi pembangkit semangat Tim Garuda Muda.

BACA JUGA: Dua Pelatih Fisik Segera Merapat ke PSMS Medan

Warga Jalan Setia Budi Medan ini mengaku sangat bangga bisa mencetak gol.

“Pertandingan malam ini sangat seru, kita sudah ketinggalan satu kosong, dan kita berhasil mengembalikan skor menjadi 4-1, alhamdulillah, atas izin Allah,” ujarnya usai pertandingan kepada PSSI TV.

“Rasanya sangat bangga. Gol ini saya persembahkan untuk orang tua saya yang menonton dan seluruh masyarakat Indonesia,” ungkapnya.

Firza pun tak lupa mengucapkan rasa duka untuk tragedi tenggelamnya KM Sinar Bangun di Danau Toba.

“Saya turut berduka cita atas tenggelamnnya KM Sinar Bangun di Danau Toba,” pungkasnya.

Sementara itu, demi membela Timnas, bek kiri PSMS ini terpaksa absen saat PSMS melawat ke Madura United yang akan bertanding, Minggu (8/7/2018). (nin)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Timnas Sukses Balikkan Keadaan Dalam 8 Menit


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler