Sungguh Dramatis, Tajikistan Ukir Rekor, Tembus 8 Besar Piala Asia 2023

Senin, 29 Januari 2024 – 08:17 WIB
Kiper Tajikistan Rustam Yatimov. Foto: IG afcasiancup

jpnn.com - AL RAYYAN - Tajikistan mengukir rekor, mencatatkan sejarah di Piala Asia 2023.

Datang sebagai tim debutan, negara pecahan Uni Soviet di Asia Tengah itu lulus ke perempat final.

BACA JUGA: Sempat Ricuh, Indonesia Gagal Tembus Perempat Final Piala Asia 2023

Pada pertandingan di Ahmad bin Ali Stadium, Al Rayyan yang kelar Senin (29/1) dini hari WIB, Tajikistan menyingkirkan Uni Emirat Arab.

Setelah kedua tim bermain imbang 1-1 hingga babak perpanjangan waktu, Tajikistan mengalahkan UEA dalam drama adu penalti, 5-3.

BACA JUGA: Bukan Hanya Indonesia, 3 Tim Ini Juga Pertama Kali Masuk 16 Besar Piala Asia 2023

BACA JUGA: Bagan 16 Besar Piala Asia 2023: Indonesia Vs Australia, Thailand Vs Uzbekistan

Tajikistan unggul lebih dahulu melalui sundulan Vahdan Hanonov pada menit ke-30.

Ada insiden dramatis pada gol tersebut.

Kiper UEA Khalid Eisa yang berusaha menepis sundulan Hanonov harus dirawat di lapangan, lantaran setelah terbang melentingkan tubuhnya untuk menjangkau bola, kepala Eisa terbentur ke bagian bawah tiang.

Wasit yang berasal dari Jepang Yusuke Araki sempat menghentikan pertandingan dan meminta perhatian serius dari tim medis.

Dari gesturnya, Araki bahkan merekomendasikan agar Eisa diganti.

Namun, Eisa enggan keluar dari lapangan dan pengin melanjutkan pertandingan.

UEA berupaya mencari gol penyeimbang. Dramatis, gol yang ditunggu baru lahir pada menit 90+5 melalui donasi dari Khalifa Al Hammadi.

Setelah 2 x 15 menit extra time tak jua ditemukan pemenang, laga harus dilanjutkan dengan drama adu penalti.

Di sinilah, kiper Tajikistan Rustam Yatimov menjadi pahlawan.

Dia membaca dengan tepat eksekusi salah satu algojo UEA. Sementara itu, seluruh eksekutor penalti Tajikistan menunaikan tugas dengan baik.

Skor 5-3 untuk Tajikistan dalam adu penalti.

Negara yang lajur kemudinya sama dengan Indonesia itu, akan berhadapan dengan pemenang Irak vs Jordan di perempat final. (adk/jpnn/afc)


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler