Survei Terbaru Ipsos, Simulasi Ganjar-Sandiaga Kalahkan Prabowo-Gibran

Senin, 16 Oktober 2023 – 20:15 WIB
Sandiaga Uno dan Ganjar Pranowo. Foto: ANTARA/HO-Humas Pemprov Jateng

jpnn.com, JAKARTA - Lembaga survei internasional Ipsos Public Affairs merilis hasil jajak pendapat terbaru untuk mengetahui elektabilitas bakal capres dan cawapres pada Pemilu 2024.

Dalam survei yang dilakukan pada Oktober 2023 itu juga dilakukan simulasi pasangan capres-cawapres Ganjar Pranowo-Sandiaga Uno yang mampu menumbangkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming di Pilpres 2024 mendatang.

BACA JUGA: Kajol Dukung Ganjar Sukses Bedah Puluhan Basecamp Ojol di Tujuh Provinsi

Analis politik dan peneliti senior Ipsos Public Affairs, Arif Nurul Imam mengatakan elektabilitas pasangan Ganjar-Sandiaga juga mengungguli Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin).

"Pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar 22,61 persen, Ganjar Pranowo-Sandiaga Salahudin Uno 32,74 persen, dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming 29,62 persen," kata Arif dalam siaran persnya, Senin (16/10).

BACA JUGA: Ganjar Lamar Aktivis Mahasiswa Malang Masuk ke Politik dan Siap jadi Mentor

Kemudian ada sebanyak 15,04 persen responden yang menyatakan belum tahu atau rahasia.

Sementara Deputy Director Ipsos Public Affairs Sukma Widyanti menyatakan dukungan dua organisasi besar NU dan Muhammadiyah juga mereka potret dalam survei ini.

BACA JUGA: Ganjar Siap Memperjuangkan Kesetaraan bagi Penyandang Disabilitas

Hasilnya, menurutnya, jemaah NU dan Muhammadiyah tersebar di semua calon, sebab tidak ada yang memperoleh limpahan suara mayoritas.

“Pemilih yang merasa dekat dengan Muhammadiyah menyalurkan aspirasi mereka lebih banyak kepada Anies Baswedan sebanyak 38 persen, sedang Prabowo Subianto sebanyak 27,93 persen dan Ganjar Pranowo sebesar 20,72 persen,” ungkapnya.

Pemilih yang merasa dekat dengan Nahdhatul Ulama, lanjut Sukma, hampir sama kuat mendukung Prabowo Subianto sebanyak 33,33 persen, Ganjar Pranowo sebanyak 31,51 persen dan yang memilih Anies Baswedan sebesar 18,32 persen.

Adapun pelaksanaan survei berlangsung pada 1-10 Oktober 2023 di 34 Provinsi di Indonesia.

Sebanyak 2.039 responden di wawancara secara tatap muka dengan menggunakan aplikasi Ipsos Ifield.

Kriteria responden adalah individu yang sudah mempunyai hak pilih atau berusia 17 tahun ke atas atau sudah menikah, dengan margin of error 2,19 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen. (cuy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ganjar: Satu Keluarga Miskin 1 Sarjana, Negara yang Tanggung Biayanya


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler