Susah Menelan Makanan, Ibunda Aldi Taher Jalani Terapi

Minggu, 07 Juli 2024 – 04:11 WIB
Aldi Taher. Foto: Instagram/alditaher.official

jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Aldi Taher menjelaskan kondisi sang ibunda setelah terkena strok dan infeksi paru-paru.

Pemain sinetron Emak Ijah Pengen ke Mekkah tersebut menyebut sang ibunda kini masih harus menjalani terapi menelan.

BACA JUGA: Aldi Taher Banting Tulang Demi Biaya Pengobatan Sang Ibunda

Aldi menjelaskan sang ibunda kesulitan menelan makanan karena serangan strok yang dialami.

Hingga kini, sang ibunda disebut masih mengonsumsi makanan lewat selang yang dipasang langsung ke tubuh.

BACA JUGA: Ibunda Menderita Strok dan Infeksi Paru-paru, Aldi Taher: Belum Bisa Menelan

"Sekarang, terapi perlahan-lahan ya, karena selang belum bisa dicopot. Belum bisa menelan. Jadi harus diterapi," kata Aldi Taher saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, belum lama ini.

Mantan suami Dewi Perssik itu mengaku berusaha tegar dan sabar selama menemani proses kesembuhan kesehatan sang ibunda.

BACA JUGA: Sempat Dirawat di Rumah Sakit, Ibunda Aldi Taher Terkena Strok dan Infeksi Paru-Paru

Dia menyadari terapi untuk penyakit strok bukan hal mudah dan memerlukan banyak waktu.

"Memang strok itu penyembuhannya lama, cuma butuh terapi," tuturnya.

Selain terapi menelan, Aldi Teher mengungkapkan sang ibunda kini juga tengah proses pemulihan penyakit infeksi paru-paru.

Sebelumnya, Aldi menerangkan bahwa ditemukan banyak bakteri dalam paru-paru sang ibunda, sehingga menyebabkan infeksi.

Namun, dia bersyukur kondisi paru-paru ibunda perlahan membaik. Infeksi dalam paru-paru sang ibunda perlahan mengering.

"Kemarin tuh alhamdulillah,  infeksi paru-parunya sudah mulai kering," ujar Aldi. (mcr31/jpnn)


Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler