Susunan Pemain Indonesia Vs Denmark di Semifinal Piala Thomas

Sabtu, 16 Oktober 2021 – 15:26 WIB
Marcus Fernaldi dan Kevin Sanjaya alias Minions bakal tampil di partai kedua Indonesia vs Denmark pada semifinal Piala Thomas, Sabtu (16/10) malam WIB. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, AARHUS - Indonesia akan bertarung melawan tuan rumah Denmark demi satu tiket final Piala Thomas 2020.

Skuad Merah Putih sedang dalam kepercayaan diri tinggi setelah di laga terakhir menang telak melawan musuh bebuyutan Malaysia 3-0 pada babak perempat final Piala Thomas di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Jumat (15/10).

BACA JUGA: Semifinal Piala Thomas: Indonesia Vs Tuan Rumah, Jepang Jumpa Juara Bertahan

Menghadapi Malaysia, Anthony Sinisuka Ginting, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, dan Jonatan Christie tampil mengesankan dengan langsung menyumbangkan poin kemenangan untuk Indonesia.

Tidak heran ketiga pemain ini akan kembali diandalkan dalam laga Indonesia vs Denmark.

BACA JUGA: Lihat Cara Indonesia Mengganyang Malaysia di 8 Besar Thomas Cup

Ginting masih dipercaya bermain di partai pertama menghadapi tunggal putra terbaik yang dimiliki Denmark yakni Viktor Axelsen.

Secara rekor pertemuan, dari delapan kali bentrok. Kedua pemain sama-sama kuat dengan meraih empat kali kemenangan.

BACA JUGA: Dukungan 2 Suporter Cilik Indonesia Bangkitkan Semangat Tim Thomas Cup

Terakhir keduanya bertemu di ajang BWF World Tour Finals 2020 yang dimenangi Axelsen dengan skor 21-17, 21-8 atas Ginting.

Laga kedua pemain diprediksi akan ketat karena baik Ginting maupun Axelsen sedang dalam performa terbaiknya di ajang Piala Thomas 2020.

Pada partai kedua, Indonesia berharap tuah dari pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo saat menghadapi Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Secara statistik, The Minions unggul atas pasangan Kim/Anders dengan meraih tujuh kali kemenangan berbanding satu milik pasangan peringkat sebelas dunia dari Denmark itu.

Pertemuan terakhir kedua pasangan terjadi di ajang Indonesia Masters 2019. Minions menang 21-19, 21-13.

Jika kembali tampil stabil seperti melawan Aaron Chia/Soh Wooi Yik, bukan tidak mungkin Minions meraih poin kemenangan dengan mudah atas Kim/Anders.

Pertandingan ketiga mempertemukan Jonatan Christie menghadapi tunggal putra Denmark lainnya yakni Anders Antonsen.

Dari rekor pertemuan, pemain yang akrab disapa Jojo itu sudah menang empat kali berbanding tiga kali milik Antonsen.

Jojo berpeluang balas dendam pada pertandingan ini, setelah di pertemuan terakhir pada ajang Indonesia Masters 2020 dirinya kalah dengan skor 14-21, 21-10, 12-21.

Pertandingan keempat akan mempertemukan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto melawan Mathias Christiansen/Frederik Sogaard.

Tercatat Fajar/Rian belum pernah belum pernah saling bertemu dengan Mathias/Frederik.

Fajar/Rian perlu mewaspadai pasangan Mathias/Frederik karena pada laga melawan M.R. Arjun/Dhruv Kapila dari India kedua pemain tersebut tampil solid dalam menyerang dan bertahan sehingga menyulitkan pasangan India untuk keluar dari tekanan.

Jika memungkinkan sampai pertandingan kelima, Indonesia akan mengandalkan Shesar Hiren Rhustavito saat menghadapi Hans-Kristian Solberg Vittinghus.

Dari rekor pertemuan, Shesar tercatat dua kali takluk di tangan Vittinghus. Pertemuan terakhir kedua pemain terjadi di ajang Thailand Open 2021.

Saat itu pemain kelahiran 3 Maret 1994 itu harus mengakui keunggulan Vittinghus dengan skor 21-11, 15-21, 17-21

Shesar berpeluang memenangkan pertandingan kali ini karena dalam dua laga terakhir bertanding di partai penentuan, pemain berusia 27 tahun itu sukses meraih poin.

Menghadapi Denmark pada semifinal malam nanti, Indonesia dalam bayang-bayang kekalahan di final Piala Thomas 2016.

Saat itu Indonesia takluk 2-3 dari Tim Dinamit.

Indonesia sendiri tercatat baru sekali berjumpa Denmark di babak semifinal pada tahun 2004. Saat itu Indonesia yang merupakan juara bertahan takluk dari Denmark dengan skor 2-3. (mcr16/jpnn)

Daftar susunan pemain Indonesia menghadapi Denmark

MS1: Anthony Sinisuka Ginting vs Viktor Axelsen

MD1: Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen

MS2: Jonatan Christie vs Anders Antonsen

MD2: Fajar Alfian /Muhammad Rian Ardianto vs Mathias Christiansen/Frederik Søgaard

MS3: Shesar Hiren Rhustavito vs Hans-Kristian Solberg Vittinghus


Redaktur : Adek
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler