Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Vietnam: Elkan Absen, Evan Dimas Cadangan

Rabu, 15 Desember 2021 – 19:13 WIB
Para pemain timnas Indonesia yang menjadi starter saat melawan Laos. Foto: PSSI

jpnn.com, SINGAPURA - Timnas Indonesia melakukan sejumlah perubahan dalam laga kontra Vietnam dalam lanjutan Grup B Piala AFF 2020 di Stadion Bishan, Singapura, Rabu (15/12) malam.

Ada tiga spesialis bek tengah yang diturunkan bersamaan. Itu seiring tidak hadirnya Elkan Baggott karena harus dikarantina.

BACA JUGA: Buntut Insiden Elkan Baggott, FK Senica Ogah Lepas Egy Maulana Vikri?

Tanpa Elkan, lini pertahanan Skuad Garuda akan mengandalkan Fachruddin Aryanto, Alfeandra Dewangga, dan Rizky Ridho. Dalam laga sebelumnya, hanya dua pemain spesialis bek tengah yang diturunkan, tetapi kali ini berbeda.

Bukan itu saja, Pelatih timnas Indonesia Shin Tae Yong turut memainkan Pratama Arhan dan Asnawi Mangkualam di bek kiri dan kanan.

BACA JUGA: Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Vietnam, Silakan Klik di Sini

Di lini tengah, nama Evan Dimas terlihat tidak dimainkan dari menit awal. Namun, Ricky Kambuaya serta Rachmat Irianto tetap dimainkan bersamaan.  

Artinya, Indonesia bermain dengan lebih bertahan. Pasalnya, lini tengah Indonesia kini ditempati Rizky Ridho yang bertipe gelandang bertahan.

BACA JUGA: 2 Ocehan Sesumbar Park Hang Seo Jelang Timnas Indonesia vs Vietnam

Dengan taktik seperti ini, Indonesia diprediksi akan bermain menunggu di daerah pertahanan sendiri, tidak lagi melakukan pressing seperti saat menghadapi Laos atau Kamboja.

Otomatis, strategi bermain bertahan harus didukung kecepatan saat serangan balik.

Shin Tae Yong mempercayakan trio lini depan Indonesia kepda Witan Sulaeman, Ezra Walian, dan Irfan Jaya. Ketiga penyerang ini sudah mulai padu dan memiliki kerja sama yang bagus, terutama saat babak kedua dalam pertandingan melawan Laos. (dkk/jpnn)

Susunan Pemain Indonesia vs Vietnam

Indonesia

Ernando Ari Sutaryadi (gk); Asnawi Mangkualam, Alfeandra Dewangga, Fachruddin Aryanto, Pratama Arhan; Rizky Ridho, Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya; Irfan Jaya, Ezra Walian, Witan Sulaeman

Vietnam

Nguyen Manh Tran (gk); Que Ngoc Hai, Bui Tien Dung, Phong Hong Duy; Vu Van Tanh, Nguyen Hoang Duc, Ngu Yen Tan Chung, Tuan Anh; Ngu Yen Quang Hai, Phan Van Duc, Nguyen Chuong Phuong


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler