Susunan Pemain Vietnam vs Indonesia: Tuan Rumah Ngotot Menang, Indonesia Siap Meredam

Senin, 09 Januari 2023 – 19:18 WIB
Keributan sempat terjadi saat laga Timnas Indonesia vs Vietnam di semifinal Piala AFF 2022. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Timnas Indonesia tampil dengan kekuatan penuh dalam menghadapi Vietnam di laga leg kedua semifinal Piala AFF 2022.

Skuad asuhan Shin Tae-yong itu menurunkan pemain-pemain terbaiknya melawan juara Piala AFF edisi 2018 tersebut.

BACA JUGA: Piala AFF 2022: Timnas Indonesia Pakai Jersei Hitam, Dejavu Lawan Curacao?

Menghadapi tim berjuluk The Golden Star, nakhoda asal Korea itu kembali memainkan formasi 3-4-3.

Kolaborasi Rizky Ridho, Fachruddin Aryanto, dan Jordi Amat akan menjaga pertahanan Nadeo Argawinata agar tidak kebobolan.

BACA JUGA: Vietnam vs Timnas Indonesia: Intip Rekor Mengerikan Park Hang Seo

Empat pemain di tengah di antaranya Pratama Arhan, Marc Klok, Marcelino Ferdinan, dan Asnawi Mangkualam kembali diturunkan untuk mengimbangi permainan Vietnam.

Pada laga nanti, Park Hang-seo memainkan tiga gelandang uletnya yakni Nguyen Hoang Duc, Do Hung Dung, dan Nguyen Quang Hai.

BACA JUGA: Vietnam vs Timnas Indonesia: Laga Terakhir Park Hang Seo?

Lini serang skuad Garuda akan diisi oleh Saddil Ramdani, Dendi Sulistyawan, dan Yacob Sayuri.

Ketiganya diharapkan bisa menembus pertahanan Vietnam yang dikawal pemain-pemain tangguh macam Bui Tien Dung dan Que Ngoc Hai.

Menarik menyaksikan pertandingan Vietnam vs Indonesia yang akan diselenggarakan di Stadion My Dinh, Hanoi, Senin (9/1/2023) mulai pukul 19.30 malam WIB.

Bagi Sobat Negeriku yang ingin menyaksikan pertandingan tersebut bisa melalui streaming di RCTI+ atau layar kaca RCTI.(mcr16/jpnn)

Susunan pemain Vietnam vs Indonesia

Vietnam (5-3-2): Dang Van Lam; Ho Tan Tai, Bui Tien Dung, Que Ngoc Hai, Doan Van Hau, Nguyen Thanh Chung; Nguyen Hoang Duc, Do Hung Dung, Nguyen Quang Hai; Pham Tuan Hai, Nguyen Tien Linh

Pelatih: Park Hang-seo

Indonesia (3-4-3): Nadeo Argawinata; Rizky Ridho, Fachruddin Aryanto, Jordi Amat; Pratama Arhan, Marc Klok, Marcelino Ferdinan, Asnawi Mangkualam; Saddil Ramdani, Dendi Sulistyawan, Yacob Sayuri

Pelatih: Shin Tae-yong

BACA ARTIKEL LAINNYA... Asyik! Fitur Split Screen Resmi Hadir di Android Auto


Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler