Sementara motor dinasnya, bagian belakangnya ringsek naik ke atas, velg depannya penyot berbentuk angka delapan. "Mobil sedan itu mendadak ngerem, jadi aku yang ado di belakangnyo dag sempet nak ngerem lagi. Dan dari belakang, ado bus kota yang menghantam, sehingga motor dinas aku tergencet," kata Brigadir Rahman, ditemui di tempat kejadian perkara (TKP).
Pengemudi mobil sedan Avega, Gilang (19), mahasiswa Fakultas Hukum (FH) Universitas Muhammadiyah Palembang (UMP) mengaku dalam perjalanan menuju kampusnya. Tiba-tiba di depannya, ada seorang pelajar SMP yang menyeberang jalan, membuat Gilang terpaksa mengerem mendadak. ”Daripada aku numbur (nabrak penyeberang jalan,red), jadi aku ngerem,” kata warga Jl Kapten A Rivai, RT 02, Palembang, tersebut.
Sementara akibat tertabrak motor dinas polantas itu, bagian belakang mobil Avega-nya ringsek. Bagian depan bus kota Plaju-Km 12 pun ringsek di bagian depan, akibat menyeruduk motor dinas polantas. Sedangkan sopirnya kabur.
”Brigadir Rahman memang anggota Unit Lantas kami yang sedang berpatroli,” kata Kapolsekta SU II Kompol Samrudi SH melalui Kanit Reskrim Iptu Tarmizi SH. (wek/cj16/ce3)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Anggota TNI Ditikam di Jembatan Kertosari Papua
Redaktur : Tim Redaksi