TACO Bangga Bisa Mendukung Karya Seni di Art Jakarta Gardens 2023

Selasa, 07 Februari 2023 – 20:41 WIB
Perusahaan penyedia solusi interior TACO turut mendukung pagelaran Art Jakarta Gardens 2023. Foto: Dok TACO

jpnn.com, JAKARTA - Perusahaan penyedia solusi interior TACO turut mendukung pagelaran Art Jakarta Gardens 2023.

Art Jakarta Gardens, pekan seni rupa dengan latar udara terbuka, kembali di tahun ini untuk dapat dinikmati para pecinta seni, seniman, dan kolektor, di Hutan Kota by Plataran pada 7-12 Februari 2023.

BACA JUGA: TACO Ajak Masyarakat Merawat Interior Rumah Agar Awet dan Nyaman

Sebagai bentuk dukungan yang tak hentinya terhadap industri kreatif, TACO kali ini menyediakan material instalasi yang dapat menyempurnakan karya para seniman yang ditampilkan tahun ini.

Vice President Brand Marketing & Corp. Communication TACO Anastasia Tirtabudi mengatakan pagelaran Art Jakarta Gardens kali ini menjadi awal bagi TACO untuk mendukung industri kreatif Indonesia pada 2023.

BACA JUGA: TACO Hadirkan Beragam Kreativitas Tanpa Batas di IndobuildTech Expo 2022

“Menjadi satu-satunya produk solusi interior yang mendukung Art Jakarta Gardens, TACO merasa bangga dapat terlibat di acara penuh karya yang menjadi titik kumpul bagi para seniman berbakat dari berbagai negara. Kami berkomitmen untuk terus memberikan dukungan bagi pelaku industri kreatif Indonesia di ragam acara seni lainnya,” tambah Anastasia.

TACO menampilkan produk PVC Board dan High Pressure Laminates (HPL) di setiap instalasi seni yang bertujuan untuk mempercantik tampilan instalasi karya seni yang dipamerkan.

BACA JUGA: TACO Wujudkan Dukungan kepada Industri Kreatif di JFW 2023

Karya-karya yang ditampilkan pun terlihat lebih estetik dilihat dari warna dan motif unggulan milik TACO.

Selain itu, TACO juga berinovasi dengan menampilkan kreativitas tanpa batas “Limitless” melalui produk High Pressure Laminates (HPL) Ultimate yang multifungsi, salah satunya menjadi dasar material untuk VIP card sehingga memberikan keunikan baru yang exclusive bagi pengunjung VIP.

Menurut Anastasia, PVC Board yang terbuat dari polivinyl chloride milik TACO belum lama diluncurkan, tepatnya pada Oktober 2022.

Material ini kerap menjadi alternatif utama dalam konstruksi, interior, furnitur, dekorasi, maupun media display advertisement sebagai pengganti bidang dasar engineered wood atau plywood (triplek, MDF dan lainnya) dengan performa yang jauh lebih baik, yaitu tahan air, tidak lapuk, anti rayap, dan tahan lama.

Fair Director Art Jakarta Tom Tandio mengakui bahwa selain karya yang diciptakan oleh para seniman, ada material dari instalasi tersebut yang turut menunjang keindahan dan kekokohannya.

Dia menilai TACO mendukung kesuksesan pagelaran tahun ini.

Menurutnya, tanpa material yang berkualitas, instalasi serta dekorasi pada pagelaran tahun ini tidak akan bisa ditampilkan sempurna dan estetik.

"Ini bukan kali pertama bagi kami para seniman untuk mempercayakan desain kami kepada TACO dan kami tentunya menyambut dukungan TACO dengan berbahagia pada Art Jakarta Gardens tahun ini,” tambah Tom.

TACO, lanjut Tom, terus mendukung industri kreatif di berbagai kesempatan membuat perusahaan lebih mudah untuk mendekatkan diri kepada target pasar, terutama karena desain interior masih berada di bawah cabang seni rupa.

Pada tahun ini, TACO sudah memiliki rencana untuk mendukung berbagai pagelaran seni tahunan, termasuk pagelaran seni milik TACO ‘Karya Kita’ yang akan diadakan Februari mendatang. (mcr10/jpnn)


Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler