Taekwondo Raih 1 Perak dan 2 Perunggu di Amerika

Senin, 25 Februari 2013 – 14:04 WIB
JAKARTA - Prestasi menawan ditunjukkan para taekwondoin UTI Pro kala berlaga di Amerika Serikat Terbuka 19-23 Februari lalu. Tim asuhan Yusuf Ariansyah tersebut sukses mendapatkan sekeping perak dan dua perunggu. Perak disumbangkan di nomor pomsae oleh Rahadewineta yang berpasangan dengan Satriyono.

Sementara, dua keping perunggu disumbangkan trio Christina Agung Intan, Domas Ayu Kirana dan Rahadewineta serta Daniel Harsono di nomor pomsae kategori perorangan first senior. Manajer tim Suwandi Gunawan mengaku cukup puas dengan perolehan anak asuhnya tersebut. Pasalnya, even tersebut memang cukup berat. Namun, faktanya anak asuhnya sanggup untuk membawa pulang medali.

"Pencapaian hasil ini sudah maksimal mengingat U.S Open ini merupakan event yang cukup bergengsi dimana lebih dari 70 negara ikut berpartisipasi," ujar Suwandi. Yusuf mengatakan, sebenarnya anak asuhnya memiliki kesempatan untuk menambah medali lewat Herlambang dan Jason Hornay di nomor kyorugi. Sayang, keduanya hanya sanggup bertahan hingga babak ketiga.

“Ini jadi pengalaman berharga buat kami di Kyorugi. Tetapi meski kalah Jasoh Hornay sempat memberikan perlawanan sengit di putaran pertama  dengan meraih kemenangan TKO sebelum akhirnya tersingkir di putaran ketiga ,” tambah Yusuf.

Selain itu, jajaran pelatih dan manajemen juga mesti belajar mempersiapkan atlet. Sebab, Lessitra Draningrati yang sebelumnya bakal diterjunkan di nomor beregu mengalami cedera pangkal paha setibanya di Negeri Paman Sam, nama lain AS. UTI Pro mengirimkan 13 atlet dan empat ofisial dalam Amerika Serikat terbuka. (jos/mas/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... FIFA Tegaskan Kongres 17 Maret Berstatus KLB

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler