Tafdil Ketua TKD Optimistis Prabowo-Gibran Bisa Menang Mutlak di Bombana

Minggu, 07 Januari 2024 – 10:29 WIB
Ketua TKD Prabowo-Gibran Bombana H Tafdil. Foto: supplied

jpnn.com - Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Bombana, Sulawesi Tenggara (Sultra) optimistis pasangan Capres-Cawapres RI nomor urut 02 itu bisa menang mutlak di daerah itu.

Hal tersebut disampaikan Ketua TKD Prabowo-Gibran Bombana H Tafdil melalui siaran pers, Minggu (7/1).

BACA JUGA: Jokowi dan Prabowo Bertemu, Kaesang: Mereka Memang Sahabat


Ketua Harian TKD Prabowo-Gibran Bombana Ardi Alimuddin. Foto: supplied

"Kami yakin Prabowo-Gibran bisa menang dengan meraih 70 persen suara untuk Kabupaten Bombana," kata Tafdil yang juga mantan bupati Bombana dua periode.

BACA JUGA: Momen Gibran Bermain Futsal Bareng Anak Kiai Cirebon, Lihat

Target suara itu menurutnya realistis melihat besarnya dukungan masyarakat terhadap Prabowo-Gibran.

Sementara itu, Ketua Harian TKD Prabowo-gibran Bombana Ardi Alimuddin menyebut sejumlah gebrakan dilakukan TKD guna mengampanyekan paslon 02 kepada masyarakat di daerahnya.

BACA JUGA: Menjelang Debat Capres, Andika Yakin Ganjar Pranowo Mumpuni Jadi Panglima Tertinggi

Salah satu cara yang dilakukan dengan memasang baliho Prabowo-Gibran yang berukuran tak biasa di kantor TKD.

Wakil ketua DPRD Bombana itu mengeklaim baliho yang mereka buat adalah yang terpanjang di Bombana, yakni 50 meter.

Baliho Prabowo-Gibran tersebut dipasang di depan kantor TKD, daerah Bambaea, Poleang Timur.

Ukuran baliho yang tak biasa itu menurutnya cukup menarik perhatian masyarakat yang melintas.

"Ini bagian sosialisasi sekaligus penggalangan dukungan publik terhadap Prabowo-Gibran di Kabupaten Bombana," ujar Ardi yang juga legislator PAN.

Ardi menilai pemasangan baliho berukuran panjang itu cukup efektif mengampanyekan paslon 02 menjelang Pilpres 2024.

"Spanduk ini salah satu media visual yang efektif untuk menyampaikan pesan, sekaligus mempromosikan kandidat dan program-program politik ke depan," ujar Ardi.(fat/jpnn.com)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler