Tak Bicara Hasil, Shin Tae Yong Sebut Target saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain

Rabu, 09 Oktober 2024 – 11:35 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong. Foto: PSSI.

jpnn.com - Pelatih Timnas Indonesia Shin tae Yong tak berbicara soal hasil saat anak asuhnya bertemu Bahrain pada lanjutan fase ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Duel Bahrain vs Indonesia akan dihelat di Bahrain International Stadium, Bahrain, Kamis (10/10/2024) malam WIB.

BACA JUGA: Pernyataan Shin Tae-yong soal Kondisi Terkini Maarten Paes Bikin Berdebar

Indonesia punya rekor kurang apik dalam pertemuan terakhir melawan tim berjuluk Dilmun Warriors itu.

Bahrain pernah membantai Indonesia 10-0 sekaligus menjadi kekalahan terbesar yang dialami Skuad Garuda.

BACA JUGA: Bahrain vs Timnas Indonesia Beraroma Balas Dendam, Shin Tae Yong tak Ambil Pusing

Terkait dengan target di laga melawan Bahrain nanti, Shin Tae Yong tak ingin anak asuhnya memikirkan rekor buruk itu.

Juru racik asal Korea itu lebih fokus mengasah kemampuan Jay Idzes dan kawan-kawan.

BACA JUGA: Shin Tae Yong Ungkap Situasi Maarten Paes

"Daripada memikirkan balas dendam atas kekalahan itu, kami lebih baik berfokus ke permainan."

"Bagaimana kami bisa menunjukkan permainan yang kami suka dan kami rencanakan," ucap pelatih Timnas Korea di Piala Dunia 2018 itu.

Indonesia berupaya mempertahankan tren positif setelah berhasil menahan imbang dua tim kuat di laga sebelumnya, yakni Arab Saudi (1-1) dan Australia (0-0).

Hasil ini membuat Skuad Garuda bertengger di peringkat kedua klasemen sementara Grup F dengan dua poin.

Adapun Bahrain bertekad bangkit seusai menelan kekalahan telak 0-5 melawan Jepang. Tim berjuluk Dilmun Warriors itu kini duduk di posisi ketiga dengan nilait tiga.(pssi/mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler