Tak Stabil Pada Paruh Pertama, Ini Alasan Kimi

Minggu, 09 Agustus 2015 – 08:30 WIB
afp

jpnn.com - LONDON – Kimi Raikkonen gagal tampil stabil pada paruh pertama balapan Formula 1 2015. Jagoan Ferrari itu sudah tiga kali gagal menyelesaikan balapan dari sembilan seri yang dilangsungkan.

Setelah gagal finish di Australia, pembalap asal Finlandia tersebut juga tak bisa menyelesaikan balapan pada seri Austria dan Hungaria.

BACA JUGA: Andy Murray Bakal Jadi Ayah Februari Nanti

“Ini bukan bencana jika dibandingkan dengan musim lalu. Namun, itu bukan hal yang saya inginkan atau hasil yang saya dambakan untuk beberapa alasan,” terang Kimi di laman Sky F1, Sabtu (8/8).

Kimi saat ini masih duduk di posisi kelima klasemen sementara dengan koleksi 76 angka. Kimi hanya terpaut satu poin dari Valtteri Bottas yang berada di urutan keempat.

BACA JUGA: Valencia Ikat Winger Timnas Argentina Hingga 2019

“Saya tahu kami memiliki kecepatan dan semua hal untuk mendapatkan hasil lebih baik. Namun, kami melakukan kesalahan dan itu berpengaruh dengan poin yang kami dapatkan,” tegas Kimi. (jos/jpnn)

 

BACA JUGA: Inilah Janji Titisan Ivan Cordoba untuk Inter

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ujian Pertama Skuad Rowing Indonesia Diuji di Prancis


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler