Takluk dari Rusia, Finlandia Incar Kemenangan Atas Belgia

Kamis, 17 Juni 2021 – 16:31 WIB
Pelatih Finlandia Markku Kanerva memberikan instruksi kepada anak asuhnya. Foto: diambil dari uefacom

jpnn.com, SAINT PETERSBURG - Finlandia terpaksa menunda langkahnya untuk bisa menembus 16 Besar EURO 2020 usai kalah 0-1 dari Rusia di Saint Petersburg, Rabu (17/6) malam WIB.

Teemu Pukki dan kolega harus mengakui keunggulan Rusia usai Aleksei Miranchuk mencetak gol semata wayang di menit 45+2.

BACA JUGA: Kalahkan Finlandia, Rusia Perpanjang Asa di Euro 2020

Usai laga, Pelatih Finlandia Markku Kanerva menyebut anak asuhnya telah bermain seperti apa yang diharapkan.

Namun, sayangnya hingga akhir laga belum bisa mencetak gol penyeimbang.

BACA JUGA: Sejarah Baru dari Kemenangan Finlandia Atas Denmark pada Euro 2020

"Kami tidak berhasil mencetak gol, beberapa tembakan kami melebar, diblok. Ke depannya kami harus memperbaiki ini," kata Kanerva.

Untuk menjaga asa lolos ke 16 Besar Euro, Finlandia diwajibkan menang atas Belgia di laga terakhir.

BACA JUGA: Denmark vs Belgia: Peluang Red Devils Susul Gli Azzuri

"Hari ini kami bermain cukup baik, ke depannya kami siap meningkatkan penampilan agar bisa menang seperti melawan Denmark," ujar Kanerva.

Senada dengan Kanerva, Kapten Finlandia Paulus Arajuuri bangga dengan perjuangan rekan-rekannya di lapangan.

Menurutnya Finlandia masih memiliki peluang untuk lolos ke babak gugur.

"Saya sangat bangga dengan tim hari ini. Tentu saja Rusia memiliki kualitas, tetapi kami memiliki peluang.” ungkap Arajuuri.

Bek asal klub Pafos FC ini sangat menyayangkan gol pertama Joe Pohjanpalo dianulir.

Pasalnya apabila gol itu disahkan maka mental kawan-kawannya di lapangan akan naik.

"Saya tidak tahu seberapa offside Joel (Pohjanpalo), tetapi jika gol itu terjadi maka itu bagus untuk tambahan energi tim kami," tambahnya.

Finlandia sebenarnya dalam laga melawan Rusia mampu mencetak gol saat laga baru berjalan dua menit melalui sundulan Joel Pojhanpalo.

Namun, gol tersebut dianulir lantaran pemain Union Berlin itu sudah dalam posisi offside.

Dengan hasil ini Finlandia harus turun ke peringkat tiga dengan perolehan poin tiga.

Partai selanjutnya Finlandia akan berhadapan melawan Belgia Rabu (22/6) WIB. (uefa/mcr16/jpnn)


Redaktur & Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Finlandia   Euro 2020   Rusia   Belgia   Denmark  

Terpopuler