Taklukkan Juventus, Napoli Kampiun Coppa Italia

Kamis, 18 Juni 2020 – 08:35 WIB
Pemain Napoli merayakan keberhasilan menjadi juara Coppa Italia 2020. Foto: reuters

jpnn.com, ROMA - Napoli menjadi juara Coppa Italia 2020 setelah mengalahkan Juventus dalam laga yang berlangsung di Olimpico, Roma, Kamis (18/6) dini hari WIB.

Laga final harus dituntaskan dengan drama adu penalti setelah kedua tim bermain imbang 0-0 dalam 2 x 45 menit.

BACA JUGA: Singkirkan Inter Milan, Napoli Ketemu Juventus di Final

Dari kubu Juve, Paulo Dybala dan Danilo menjadi algojo penalti yang gagal, sementara empat eksekutor Napoli sukses menunaikan tugasnya dan membuat skor dalam adu penalti tersebut 4-2.

Buat Partenopei, julukan Napoli, ini merupakan gelar keenam Coppa Italia.

BACA JUGA: Dramatis! Ronaldo Gagal Penalti dan Ada Tendangan Kungfu Berbuah Kartu Merah

Terakhir kali Napoli merengkuh gelar piala domestik ini adalah pada 2013/2014. Pada final enam tahun silam, mereka mendulang kemenangan 3-1 atas Fiorentina.

Sedangkan pertemuan terakhir di final Coppa Italia melawan Juve terjadi pada 2012. Napoli sukses menggenggam kemenangan 2-0 berkat gol yang disumbangkan penalti Edinson Cavani dan Marek Hamsik.

BACA JUGA: Manchester City Hancurkan 10 Pemain Arsenal

Khusus bagi pelatih Genarro Gattuso, prestasi ini terasa semakin istimewa. Gelar Coppa Italia ini merupakan gelar perdana yang pernah dimenangi Gattuso sebagai pelatih, setelah ia mengambil alih kursi panas dari Carlo Ancelotti pada Desember silam.

Sedangkan bagi juara Coppa Italia terbanyak, Juventus, hasil ini memperpanjang puasa gelar mereka di ajang piala domestik.

Bagi pelatih Maurizio Sarri, kekalahan itu juga memperpanjang penantiannya untuk memenangi trofi bersama tim Italia.

Sepanjang kariernya, Sarri belum pernah mengangkat trofi bersama klub dalam negeri.

Terakhir kali Bianconerri menjuarai Coppa Italia adalah pada 2018. Saat itu mereka menghancurkan AC Milan dengan skor 4-0 pada pertandingan puncak melalui gol-gol dari Medhi Benatia, Douglas Costa, dan Nikola Kalinic. (antara/jpnn)

Daftar juara Coppa Italia satu dasawarsa terakhir:
2019/2020 Napoli
2018/2019 Lazio
2017/2018 Juventus
2016/2017 Juventus
2015/2016 Juventus
2014/2015 Juventus
2013/2014 Napoli
2012/2013 Lazio
2011/2012 Napoli
2010/2011 Inter Milan

Daftar juara terbanyak:
13 - Juventus
9 - AS Roma
7 - Inter Milan, Lazio
6 - Fiorentina, Napoli
5 - Torino, AC Milan
4 - Sampdoria
3 - Parma
2 - Bologna
1 - Vado, Genoa, Venezia, Atalanta, Vicenza


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler