Tambah Fitur Baru, Kurio Sediakan Fitur Podcast

Kamis, 25 Juli 2019 – 15:27 WIB
Kurio meluncurkan versi terbarunya, Kurio Versi 4 (V4) yang lebih dinamis, segar, dan relevan dengan penggunanya. Foto: Kurio

jpnn.com, JAKARTA - Kurio meluncurkan versi terbarunya, Kurio Versi 4 (V4) yang lebih dinamis, segar, dan relevan dengan penggunanya.

Ada banyak keunggulan dari versi terbaru Kurio. Salah satunya ialah pilihan Top Stories dan For You.

BACA JUGA: Apple Akan Beli Saham Modem Intel

Top Stories berisikan konten-konten terkini yang dikurasi dan dipantau oleh sistem algoritma Kurio, serta diseleksi kembali oleh para kurator yang tepercaya dan andal di bidangnya.

BACA JUGA: Diunduh 40.000 Kali, Podcast tentang Kaisar Romawi Jadi Favorit di iTunes

BACA JUGA: Xiaomi Masuk ke Daftar Fortune Global 500

Sementara itu, For You diprogram khusus untuk memaksimalkan pengalaman pembaca karena topik, sumber hingga keywords, yang diinginkan dapat dipilih dan diikuti sendiri.

Kurio versi terbaru yaitu Kliping dan Podcast. Kliping merupakan ringkasan informasi dengan visual menarik yang dapat mempermudah penyerapan informasi dengan ragam topik dan sumber.

BACA JUGA: Terra Drone Ganti Nama Setelah Akuisisi RoNik Inspectioneering

Podcast merupakan konten audio yang dapat didengarkan di mana saja, berisi informasi yang dapat memberikan inspirasi dengan pilihan ragam podcaster dan program yang menarik untuk didengarkan.

Bersamaan dengan perilisan versi terbaru, Kurio juga meluncurkan logo terbaru yang berlambangkan hashtag (#) berwarna biru.

Logo baru ini merupakan elemen penting dan gambaran utama dari Kurio versi terbaru yang mengedepankan personalisasi, dan diharapkan menjadi representatif dari para pengguna yang memiliki aspirasi yang berbeda-beda.

Kurio versi terbaru diyakini akan semakin mempermudah para pengguna Kurio untuk mengikuti topik-topik berita yang mereka sukai dan semakin update dengan isu-isu terkini yang beredar di masyarakat, tanpa takut menjadi korban hoax ataupun click bait.

“Para pengguna dapat terus update informasi-informasi terkini, dan upgrade hidup dengan mengonsumsi konten-konten berkualitas di aplikasi Kurio,” bunyi pernyataan resmi Kurio, Kamis (24/7). (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Epson Menghadirkan Proyektor Laser 3LCD Terkecil di Dunia


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Podcast   Kurio  

Terpopuler