Tambah Pemain Muda, Arsenal Datangkan Bek Timnas U-21 Inggris

Sabtu, 23 Juli 2016 – 12:52 WIB
Rob Holding. Foto: ESPNFC

jpnn.com - INGGRIS - Arsenal mendatangkan bek muda Rob Holding dari Bolton Wanderers. Pemain tim nasional Inggris U-21 itu merupakan pembelian ketiga Arsenal dalam bursa transfer musim panas kali ini.

Sebelumnya Arsenal telah mendatangkan gelandang asal Swiss Granit Xhaka dan penyerang Jepang Takuma Asano. 

BACA JUGA: Ini Periode TC Timnas AFF 2016 Jelang Tampil di Filipina-Myanmar

Holding (20) didatangkan dengan biaya 2 juta pounds dan meneken kontrak jangka panjang bersama The Gunner. Ia akan bergabung bersama rekannya ti tim nasional U-21 Inggris Calum Chambers. 

Meski memiliki prospek cerah, Holding kemungkinan tidak akan menjadi bagian utama dari rencana manajer Arsene Wenger musim depan. Namun ia mengaku bahagia bisa bergabung dengan tim impiannya.

BACA JUGA: Setelah Gotze, Dortmund Kembali Datangkan Pemain Tim Nasional Jerman

"Saya tak sabar untuk memulai, ini sesuatu yang menjadi impianku sejak kecil," kata Holding seperti dilansir dari laman ESPNFC. 

Holding merupakan jebolan dari akademi Bolton. Musim lalu ia terpilih sebagai pemain terbaik klub namun dirinya tak sanggup mencegah klubnya terdegradasi ke divisi dua liga Inggris.(ray/jpnn)

BACA JUGA: Kudeta Militer, Penyerang Jerman Ini Tak akan Kembali ke Besiktas

BACA ARTIKEL LAINNYA... Selain Pogba, Manchester United juga Incar Bek Juventus Ini


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler