Tampil 10 Pemain, Muenchen Menang Berkat Gol Injury Time

Minggu, 23 Agustus 2015 – 01:39 WIB
afp

jpnn.com - HOFFENHEIM – Bayern Muenchen menunjukkan kekuatan mentalnya pada laga kedua Bundesliga 2015/2016. Bermain dengan sepuluh pemain sejak menit ke-73, Muenchen masih sanggup memetik kemenangan.

Tim berjuluk The Bavaria itu sukses menumbangkan Hoffenheim dengan skor 2-1 (1-1) dalam laga yang dilangsungkan di Wirsol Rhein Neckar Arena, Sabtu (22/8) malam WIB.

BACA JUGA: Sabet Pole Ke-10, Hamilton Memang Oke

Tuan rumah membuka keunggulan lewat donasi Kevin Volland saat laga baru berjalan semenit. Muenchen menyamakan kedudukan lewat Thomas Muller pada menit ke-41.

Petaka bagi Muenchen terjadi ketika Jerome Boateng mendapat kartu merah pada menit ke-73. Muenchen juga dihukum penalti. Untungnya, eksekusi Eugen Polanski gagal berujung gol.

BACA JUGA: Inilah Skuat Inter untuk Laga Perdana Serie A

Muenchen harus berterima kasih pada Robert Lewandowski yang sukses mencetak gol pada menit ke-90. Saat itu, penyerang asal Polandia tersebut berhasil memanfaatkan umpan Douglas Costa. (jos/jpnn)

BACA JUGA: De Bruyne Bikin Banyak Opsi

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kembali Ke Persija yang Kesulitan Finansial, Ini Kata Bambang Pamungkas


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler