jpnn.com, SEMARANG - Air mata Ganjar Pranowo tak tertahan saat melepas jabatan Gubernur Jawa Tengah di hadapan seluruh warga Jateng.
Para warga itu hadir dalam perhelatan Pesta Rakyat Terima Kasih Jawa Tengah yang digelar di halaman Kantor Gubernur Jateng, Kota Semarang pada Selasa (5/9) sore.
BACA JUGA: Ribuan Warga dan Karangan Bunga Iringi Perpisahan Ganjar di Kantor Gubernur
Setelah memberi pidato terakhirnya sebagai Gubernur Jawa Tengah, ditampilkan sebuah tayangan video tentang testimoni dari sang istri Siti Atikoh, anak semata wayangnya Muhammad Zinedine Alam Ganjar dan rakyat Jateng dari berbagai kalangan.
Dalam video itu memuat pendapat mulai dari kalangan ASN Pemprov Jawa Tengah, sopir pribadi, penyapu jalan, tukang kebun rumah dinas Puri Gedeh yang selama sepuluh tahun bekerja bersama Ganjar.
BACA JUGA: Aidil Fitri Sambut Baik Penunjukan Arsjad Rasjid Jadi Ketua TPN Ganjar Pranowo
Mereka semua menyampaikan pandangannya tentang sosok Ganjar, baik sebagai seorang suami, ayah, keluarga, sahabat, teman, atasan dan seorang Gubernur Jawa Tengah yang selalu bersahaja, jujur dan adil kepada sesama tanpa pandang bulu.
Seusai menyaksikan video tersebut, air mata pria berambut putih berusia 54 tahun itu pun mengalir di hadapan ribuan rakyat Jawa Tengah yang hadir pada Selasa sore itu.
BACA JUGA: Datangi Kantor TKRPP, Komunitas Disabilitas: Kami Mendukung Ganjar Pranowo
Ganjar tampak terharu, bangga sekaligus sedih dalam kesempatan itu.
Dia pun mengelap air matanya selama beberapa detik, diiringi riuh tepuk tangan dari seluruh rakyat Jawa Tengah.
Beberapa warga yang hadir juga tampak terharu dan ikut menangis, melihat pemimpin yang sangat mereka cintai itu menjatuhkan air mata. (cuy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Elektabilitas Ganjar Pranowo Diprediksi Makin Unggul Setelah Lepas Jabatan Gubernur
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan