BANYUASIN – Hamdan (45), guru SMPN 1 Babat Supat, Kabupaten Muba, Hamdan (45), dibacok bandit bermotor. Tali tas sandangnya putus dan punggung kirinya terluka setelah dibacok pelaku. Dua pelaku yang mengendarai sepeda motor Suzuki Satria FU itu kabur, membawa tas berisi uang tujangan guru sebanyak Rp9 juta.
Kejadiannya di depan Bank SumselBabel, Kelurahan Betung, Kecamatan Betung, Banyuasin, sekitar 15.30 WIB, Rabu (5/8).
”Habis ngajar, saya langsung ke Bank SumselBabel Betung, untuk mengambil uang tunjangan guru yang dititipkan ke saya,” ujar korban, kepada anggota Polsek Betung.
Dari bank, dia menunggu angkutan umum tujuan pulang ke rumah di Kota Palembang. Tepatnya di Jl Madya, Lr Amal, Kelurahan Sei Selincah, Kecamatan Kalidoni.
BACA JUGA: Dibacok Begal Sadis, Perut Robek, Rp 30 Juta Raib
“Saya memang sering mengambil gaji dan tunjungan guru yang menitip. Mengambilnya biasa di Bank Sumsel Betung itulah,” katanya.
Korban menduga, kebiasaannya setiap awal bulan sudah dipelajari pelaku. Sebab begitu kemarin dia menunggu angkutan umum, dua pelaku yang mengendarai sepeda motor Suzuki Satria itu, mendekat dan langsung main bacok. “Dibacok dari belakang, saya langsung terkapar,” kenangnya.
Pelaku kemudian kabur ke arah Palembang, setelah merampas tas yang dibawa korban. Sementara korban, ditolong warga dibawa ke Puskesmas Betung. “Selain uang tunjangan guru titipan teman-teman, dalam tas itu juga ada uang pribadi saya,” jelasnya.
Terpisah, Kapolsek Betung, AKP Burnani SH MSi, mengatakan aksi pelaku sempat terekam kamera CCTV milik Bank SumselBabel.
“Pelakunya mengendarai motor Satria FU, kasus ini jadi prioritas kami. Apalagi sebelumnya, pernah ada kejadian curanmor yang pelakunya juga naik Satria FU,” terangnya ketika dikonfirmasi. (qda/air/ce2)
BACA JUGA: Diamuk Warga dan Dicukur Rambutnya, Gratis!
BACA JUGA: Dibentak Polisi, Langsung Ciut Nyali
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ancam Sebarkan Foto Syur Anggota DPRD, IT Gerindra Pusat Gadungan Ditangkap
Redaktur : Tim Redaksi