Tanpa Lee Zii Jia, Pemuda 22 Tahun Ini Pikul Beban Berat

Rabu, 13 Juli 2022 – 11:11 WIB
Tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia harus absen di Singapore Open 2022. Foto: Twitter/@Badminton_Asia

jpnn.com, SINGAPORE - Federasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) menurunkan salah satu pemain mudanya di Singapore Open 2022 setelah Lee Zii Jia.

Pemain yang dimaksud ialah Ng Tze Young. BAM berharap pebulu tangkis 22 tahun itu mampu memanfaatkan kesempatan ini sebaik mungkin.

BACA JUGA: Singapore Open 2022: Antiklimaks, Chico Aura Dwi Wardoyo Gugur di Babak Pertama

Apalagi Tze Yong menjadi satu-satunya tunggal putra Malaysia yang turun di Singapore Open 2022.

"Tze Yong harus memanfaatkan kesempatan ini untuk mengumpulkan poin guna meningkatkan peringkat BWF-nya sebelum akhir musim," ucap Direktur BAM, Wong Choong Hann dilansir New Strait Times.

BACA JUGA: Jadwal Singapore Open 2022 Hari Ini: 14 Wakil Indonesia Tampil, Ada 2 Perang Saudara

Selama ini Tze Yong memang lebih banyak menjadi pemain pelapis dari Lee Zii Jia dan pemain senior Malaysia, Darren Liew, Sebab, Tze Yong masih duduk di posisi 47 dunia.

"Tidak banyak turnamen yang bisa dia (Tze Yong, red) ikuti karena peringkat dunianya yang rendah," tambah Choong Hann.

Ujian pertama Tze Yong di Singapore Open 2022 ialah melawan unggulan kedelapan asal Hong Kong, Ng Ka Long Angus.

Ini merupakan pertemuan pertama bagi kedua pemain. Jadi, pertandingan diprediksi berjalan sengit.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler