Tanpa Pemain Andalan di Padang

Rabu, 09 November 2016 – 03:16 WIB
Fans Persiba. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com - SAMARINDA - Kekuatan Pusamania Borneo FC (PBFC) saat melakoni laga tandang ketiga, Jumat (11/11) menghadapi Semen Padang kembali tergerus. Saat bertemu Persipura Jayapura, Jad Noureddine tak bisa bermain karena hukuman akumulasi kartu.

Kali ini giliran Edilson Tavares, pemain asing yang biasa beroperasi di lini tengah. Edilson juga mendapat larangan bermain karena hukuman akumulasi kartu kuning.

BACA JUGA: Barca Bakal Gagal Gaet Pelari Tercepat Arsenal

“Komposisi tim kembali tak komplet saat pertandingan lawan Semen Padang. Dan yang absen kembali salah satu pilar utama dalam tim. Tapi saya pikir ini bukan masalah besar, karena ada banyak pemain pengganti di lini tengah,” ujar Farid Abubakar, asisten manajer saat dikonfirmasi.

Di posisi Edilson bermain memang ada beberapa yang bisa menggantikannya. Selain bisa mendorong Flavio Beck Junior sebagai playmaker, juga ada Sultan Samma yang bisa dioperasikan sebagai jenderal lapangan tengah. Jika Flavio didorong, maka posisi Flavio bakal diisi Hendra Ridwan untuk menemani Ponaryo Astaman sebagai gelandang bertahan.

BACA JUGA: Kalah Kuat, Irfan Bachdim: Hasil Akhir Tidak Terlalu Penting

“Soal bagaimana komposisi pemain, semua kami serahkan pada tim pelatih. Karena pelatih sudah pasti lebih tahu siapa dan bagaiman kesiapan pemain,” terang Farid lagi.

Namun sebagai langkah antisipasi, manajemen mendatangkan Fandi Ahmad, pemain yang sebelumnya tak diberangkatkan dalam tur Solo dan Jayapura. Fandi berangkat ke Makassar kemarin dan langsung bertolak bersama rombongan hari ini ke Padang. Menurut rencana, tim akan berangkat pukul 14.00 Wita hari ini.

BACA JUGA: Kalah dari Vietnam, Timnas Sempat Kesulitan di 15 Menit Terakhir

Disinggung mengenai kesiapan tim, Farid menjelaskan kalau kemarin tim fokus pada persiapan taktik sebelum laga kontra Semen Padang. 

“Kami persiapan dan mematangkan strategi di Makassar. Jadi saat tiba di Padang, tim hanya tinggal adaptasi lapangan yang akan dipakai. Jatah latihan tetap kita gunakan, tetapi tidak difokuskan pada persiapan akhir atau pemantapan taktik dan strategi,” tegas Farid. (upi/ray/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kejutan untuk Widodo C Putro Sebelum ke Lamongan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler