Tapo C200, Kamera Pintar yang Bisa Bicara Dua Arah

Jumat, 03 Desember 2021 – 21:49 WIB
Kamera pintar Tapo C200. Foto: TP-Link

jpnn.com, JAKARTA - TP Link Indonesia kembali menambah jajaran produknya dengan meluncurkan kamera pintar terbaru bernama Tapo C200.

Selain bisa memantau orang dari jauh, perangkat tersebut diklaim dapat digunakan untuk berkomunikasi secara dua arah.

BACA JUGA: Mengenal Teknologi Router TP-Link RE305 AC1200

Sebab, IP Camera itu dilengkapi fitur two way audio yang dioperasikan melalui Tapo App.

"Kita dapat bicara atau komunikasi langsung dua arah dengan orang tua atau yang ada di rumah, atau di kampung,” kata Marketing Manager TP-Link Indonesia Yoshia dalam siaran persnya, Jumat (3/12).

BACA JUGA: Teknologi Kamera Pintar Bantu Orang Tua Awasi Anak di Rumah

Dia menambahkan teknologi itu sangat membantu bagi orang tua yang sudah berumur. Fitur voice controls  memungkinkan melakukan komunikasi dua arah melalui mikrofon dan speaker internal.

"Kita tinggal bicara dari jauh melalui Tapo App yang terpasang di smartphone kita," ungkapnya.

BACA JUGA: Harga Rp 3,2 Juta, Jam Tangan Pintar Imoo Z6 Ditanamkan Kamera Ganda

Tapo C200 memiliki kualitas HD video dengan resolusi 1080p sejernih kristal, dan night vision (penglihatan malam) sampai 30 ft atau lebih 9 meter.

Tapo C200 juga bisa melakukan gerakan Pan dan Tilt atau kemampuan untuk memantau sekaligus berputar ke segala arah yaitu 360º horizontal dan 114º rentang vertical.

Selain itu, perangkat tersebut bisa berputar 360º secara horizontal. Artinya tidak ada area yang tidak bisa terjangkau, sehingga bisa melihat pergerakan orang sekitarnya.

Tak hanya itu, Tapo C200 juga dilengkapi dengan fitur pendeteksi gerakan yang dengan otomatis memberi tahu Anda saat kamera mendeteksi gerakan.

“Kita juga bisa mengatur zona gerak untuk menangkap apa yang terjadi di area yang kita pilih,” kata Yoshia.

Kontrol suara dapat di bekerja dengan Google Assistant dan Amazon Alexa. Perangkat itu dilengkapi Mode Privasi dan Penyimpanan Lokal.Terdapat pula kartu microSD menyimpan hingga 128 GB. (ddy/jpnn)


Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler