jpnn.com - RELAWAN Barisan Jokowi Untuk RI (Bajuri) menargetkan 20 juta facebookers hingga masa kampanye berakhir 5 Juli mendatang. Ketua Dewan Pembina Bajuri, Yayat T Sumitra menyerukan agar pengurus pusat dibantu perwakilan daerah membantu perolehan target jumlah facebookers tersebut dengan memaparkan visi misi pasangan Jokowi-JK.
"Ini kami targetkan sampai massa kampanye usai dan kami optimis," kata Yayat seperti yang dilansir RM Online (Grup JPNN.com), Senin (9/6).
BACA JUGA: Muhaimin Dilaporkan ke KPK
Yayat membeberkan, hingga saat ini baru tercapai 500 ribu facebookers. Hal ini karena cukup banyak kendala yang dialami diantaranya menyangkut server.
"Beberapa kali tim lawan menghancurkkan server kami," ujarnya.
BACA JUGA: Baru 2 Menteri Ajukan Izin Cuti Kampanye
Namun pihaknya tetap yakin target 20 juta facebookers bisa tercapai dengan bantuan 17 perwakilan relawan Bajuri di 17 provinsi. Yayat pun menginformasikan bahwa Bajuri Pusat pada hari ini akan meresmikan Bajuri Sumatera Selatan (Sumsel).
"Dengan dibentuknya relawan Bajuri di Sumsel, raihan 20 juta facebookers optimis kami capai," tutupnya. (wid/rmo/jpnn)
BACA JUGA: Forum DPD II Golkar Ingatkan Prabowo soal Risiko Ditempel Ical
BACA ARTIKEL LAINNYA... Dukung Prabowo Disebut Bisa Bangkitkan Neo Soehartoisme
Redaktur : Tim Redaksi