Tasya Masih Malu Ungkap Cinta

Sabtu, 06 Agustus 2011 – 00:26 WIB

TASYA yang dikenal dengan lagu Anak Gembala, sudah bukan anak-anak lagiUsianya akan genap 19 tahun, 22 November nanti

BACA JUGA: Kate Middleton Berbusana Terbaik

Dan dia ingin mengubah imejnya menjadi penyanyi remaja lewat single terbarunya bertajuk Say No.

”Sebenarnya lagu ini bukan (terinspirasi dari) pengalaman pribadi
Cewek-cewek pasti pernah bertemu dengan cowok yang tukang gombal, yang suka merayu untuk bisa dekat dengannya,” tuturnya di sela syuting video klip lagu itu di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Kamis malam (4/8).

Lewat lagu itu, dia berusaha mengingatkan remaja perempuan seusianya untuk lebih berhati-hati dalam bergaul, tidak mudah terpengaruh perkataan dan janji-janji manis dari lawan jenisnya

BACA JUGA: Dewi Sandra, Berharap Suami Terakhir

”Cowok yang mencuri hati dengan kalimat-kalimat manis itu, gombal banget,” katanya lantas tertawa.

Pemilik nama lengkap Shafa Tasya Kamila itu mengaku tidak pernah menjadi korban cowok-cowok yang hobi ngegombal
Terlebih dia bukan tipe remaja yang supel dalam bergaul

BACA JUGA: Gwyneth Paltrow Tak Perlu Bantuan Suami

Mahasiswi Universitas Indonesia itu bahkan mengaku tidak populer di lingkungan rumah dan kampusnya.

”Aduh, aku tuh di kampus nggak gaulDatang ke kampus, belajar lalu pulangJarang ikut kegiatan-kegiatan di kampusKalau kumpul sama teman-teman juga untuk belajarJadi kegiatan aku di kampus cuma belajar doang,” aku bintang sinetron Cinta Monyet Bersemi Kembali itu lalu tersenyum.

Bukannya sombongNamun dia sengaja tidak banyak bergaul karena ingin berkonsentrasi dalam belajarTak heran kalau hingga kini dia belum juga memiliki tambatan hatiSikap pemalunya semakin membuatnya sulit menjalin hubungan dekat dengan cowok yang ditaksirnya.

”Aku bukan tipe orang yang menunjukkan atau mengumbar perasaan suka pada seseorangAku kan orangnya malu-malu, jadi seringnya berteman saja,” imbuh putri bungsu pasangan Gatot Permadi dan Isverina itu(ash)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dewi Sandra, Puasa Pertama Keracunan Makanan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler