TC di Jogjakarta Usai, Borneo FC Semakin Termotivasi Kalahkan Persebaya

Senin, 17 Juni 2019 – 15:32 WIB
Skuat Borneo FC menikmati momentum pemusatan latihan untuk mengenal lebih dekat satu sama lain. ARIB BILLAH/KP

jpnn.com, SAMARINDA - Sepekan berlatih di Jogjakarta, skuat Borneo FC sangat termotivasi menaklukkan Persebaya Surabaya dalam laga lanjutan Liga 1 2019 pada (23/6) mendatang.

Sebelum melakukan training camp (TC) di Jogjakarta, Tim beralias Pesut Etam sudah melewati tiga laga. Namun, hasil yang didapat kurang memuaskan karena hanya mendulang empat poin dari dua pertandingan kandang dan sisanya tandang.

BACA JUGA: Posisi Djadjang Nurdjaman di Persebaya Belum Aman

Pelatih Borneo FC Mario Gomez mengatakan, selama TC timnya berlatih keras. Evaluasi di tiga laga terakhir menjadi menu utama dalam setiap sesi latihan.

BACA JUGA: Acara Halalbilhalal PKB, Cak Imin Minta Maaf kepada Seluruh Kadernya

BACA JUGA: Latihan Perdana Barito Putera Tanpa Empat Pilar Timnas

"Kebetulan kami punya cukup waktu berbenah. Jadi dari awal TC latihan diberikan secara maksimal," kata Gomez.

Tak hanya berlatih intens, Borneo FC juga menyempatkan menggeber uji coba. Hasilnya pun terbilang memuaskan dengan menggilas tim amatir PS Topan skuat delapan gol tanpa balas.

BACA JUGA: Persib Bandung Gelar Uji Coba Jelang Jelang Hadapi PS Tira di Liga 1 2019

"Anak-anak selalu memberikan improvisasi dalam setiap latihan. Mereka terus berkembang menjadi lebih baik. Ini bagus untuk persiapan kami di lanjutan kompetisi," imbuhnya.

Masih ada waktu melakukan persiapan, Gomez bakal memaksimalkannya di Samarinda. Menghadapi Persebaya, eks juru taktik Persib Bandung ini punya keuntungan karena bakal bermain kandang.

"Tentu akan kami maksimalkan. Saya mau seluruh pemain bisa bersikap tenang dan tertantang untuk meraih kemenangan. Tiga poin harus mereka berikan untuk suporter dan semua masyarakat Samarinda," pungkasnya. (*/abi2/k16)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dapat Menu Latihan Berat, Beberapa Pemain Borneo FC Alami Keram


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler