Teco Genjot Fisik Dulu setelah Itu Baru Teknik

Kamis, 02 Februari 2017 – 21:49 WIB
Pelatih Persija Stefano Cugurra Teco. Foto: radarsolo/jpg

jpnn.com - jpnn.com - Bertengger di posisi ketiga di Trofeo Bhayangkara 2017 menunjukkan performa skuat Stefano Cugurrua itu belum memuaskan.

Sebab itu, pelatih klub berjuluk Macan Kemayoran itu langsung bergerak cepat dengan memulai kembali persiapan jelang turnamen Piala Presiden.

BACA JUGA: Teco Janjikan Bawa Nicolas ke Piala Presiden

Langkah pertama yang dilakukan Teco adalah menggenjot fisik para pemainnya agar kembali ke level kebugaran yang maksimal.

Selain itu, pelatih yang pernah tujuh musim malang melintang di Liga Thailand ini juga menginginkan adanya penambahan pemain di lini tengah dan depan Macan Kemayoran.

BACA JUGA: Persija Pilih Pulang Pergi Jakarta-Malang

“Sebelum Piala Presiden, saya mau latihan fisik dulu. Saya mau fisik tim saya lebih baik lagi. Saya akan kasih waktu ke semua pemain untuk mengembalikan fisik mereka,” ucap Teco usai memimpin latihan di Lapangan POR Sawangan, Rabu (1/2).

Dua pemain asing Persija, Hon Son Hak dan William Pachecho pun sudah kembali ikut berlatih dengan rekan-rekannya.

BACA JUGA: Persija Latihan Habis-Habisan

Kedua legiun asing ini, baru saja kembali untuk mengikuti persiapan tim. Gelandang Korea Selatan dan bek Brasil ini merupakan tulang punggung permainan Persija musim lalu.

Teco berharap bisa memaksimalkan kemampuan suntikan tenaga impor tersebut. “Sekarang, kita punya Hong Soon Hak dan William Pacheco. Saya belum pernah kerja dengan mereka, tetapi semua orang bilang mereka pemain bagus,” beber Teco kepada Indopos (Jawa Pos Group), Rabu kemarin.

Soal target di Piala Presiden, pelatih Brasil tersebut tidak ingin berbicara muluk-muluk. Ia lebih fokus memperbaiki komunikasi antarpemain.

“Target ada, tetapi saya mau kita dorong di latihan fisik dulu. Karena, saya mau tim saya bisa nyetel antarpemain. Jadi, begitu liga mulai, tim saya punya fisik bagus dan sudah punya kedalaman tim,” kata Teco.

Setelah tampil pada ajang Trofeo Bhayangkara yang dimenangkan oleh Arema FC ini. Teco langsung melakukan evaluasi terhadap skuad yang ada. “Saya juga mau kasih waktu semua pemain untuk bermain untuk dievaluasi,” harap dia. (fdi)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Persija Datangkan Striker Baru dari Brasil


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Persija  

Terpopuler