Tegang Mencekam! Dalam 4 Jam Semua Bisa Berubah

Rabu, 20 April 2016 – 16:38 WIB
Ilustrasi: dailymail

jpnn.com - TIGA klub papan atas La Liga, Barcelona, Atletico Madrid dan Real Madrid sama-sama melakoni pekan ke-34 pada Kamis (21/4) dini hari WIB nanti.

Barcelona, si pemuncak klasemen sementara dengan 76 poin, akan bertandang ke markas Deportivo La Coruna (peringkat ke-14 liga). Kick off dimulai pada pukul 01.00 WIB.

BACA JUGA: Klik! Ini Pembagian Grup ISC B

Atletico Madrid, si peringkat kedua dengan 75 poin, akan melakoni laga sedikit lebih berat dibanding Barca. Pasukan racikan Diego Simeone itu harus bertandang ke markas Athletic Bilbao (peringkat kelima di klasemen), yang masih punya kans besar menembus zona Liga Champions. 

Tegang! Duel ini akan dimulai 45 menit (satu babak) setelah laga Depor vs Barca digelar, yakni pukul 01.45 WIB.

BACA JUGA: Dejan Antonic: Puji Tuhan!

Real Madrid di peringkat ketiga, yang pelan dan pasti sudah menempel Atletico dan Barca hingga kini beda satu poin saja, 75, menjadi satu-satunya dari Tiga Besar yang menghelat pekan ke-34 di markas sendiri.

Namun...lawan Madrid terhitung lebih baik di klasemen, dibanding lawan Barca dan Atletico. Ya, Madrid harus menjamu Villarreal (60 poin), si peringkat empat, tepat di bawah Madrid.

BACA JUGA: Barca Yakin Menangkan Lima Laga Sisa

Laga di Santiago Bernabeu akan dimulai pada pukul 03.00 WIB alias lima belas menit setelah duel Depor vs Barca kelar, dan di saat duel Bilbao vs Atletico masih menyisakan satu babak lagi. Tegang dan mencekam!

Duel Madrid versus Villarreal (termasuk masa istirahat babak pertama) akan berakhir sekitar pukul 04.45 WIB. Hampir empat jam setelah peluit kick off Deportivo vs Barca berbunyi.

Anda berani menebak posisi Barca, Atletico, dan Madrid di klasemen sementara hingga pekan ke-34 La Liga? (adk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lewat Instagram, Pemain Turki Ini Semangati Barcelona


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler