Teguran Keras Pelatih Bali United kepada Irfan Bachdim

Senin, 19 November 2018 – 14:38 WIB
Bintang Bali United Irfan Bachdim. Foto: Bali United

jpnn.com, BALI - Pelatih Bali United Widodo Cahyono Putro kecewa terhadap sikap pemainnya, Irfan Bachdim, dalam laga melawan Persebaya Surabaya pada pekan ke-31 Liga 2018.

Saat itu Bachdim diturunkan sebagai starter pada pertandingan melawan Persebaya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Minggu (18/11) malam WIB.

BACA JUGA: Janji Widodo Setelah Lini Depan Bali United Loyo

Namun, striker naturalisasi itu gagal menunjukkan tajinya. Dia akhirnya ditarik keluar pada menit ke-32.

Bachdim tampak kesal dan langsung menuju kamar ganti pemain, bukan ke bench.

BACA JUGA: Move On, Lerby Eliandry Cs Tatap Laga Kontra Bali United

"Tidak ada yang lebih besar daripada klub itu sendiri. Pemain dan pelatih sama saja," kata Widodo setelah laga.

Dia mengaku akan melihat lebih detail pemain yang siap diturunkan pada sisa kompetisi.

BACA JUGA: Borneo FC Butuh Satu Kemenangan Lagi Samai Rekor Bali United

“Kesiapan dan kejujuran pemain itu yang kami perlukan. Dari kejujuran itu kami bisa melihat kesiapan tim ini bisa optimal," imbuh Widodo.

Menurut Widodo, pemain bisa saja menyatakan siap diturunkan meskipun kondisinya sebenarnya masih belum siap bermain.

"Saya tekankan siapa yang siap untuk bermain, itu yang harus kami utamakan. Itu yang saya katakan tentang kejujuran seorang pemain," tegas Widodo. (saf/jpc/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemain Bali United Kerap Lengah pada Awal Laga


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler