Telepon Salah Sambung, Pemadat Dibekuk Polisi

Minggu, 01 Juli 2012 – 00:31 WIB

SALISBURY - Empat orang pengguna narkoba di Kota Salisbury, negara bagian North Carolina, Amerika Serikat baru-baru ini ditangkap polisi akibat suatu kesalah-pahaman yang menggelikan. Niatan mereka untuk komplain ke bandar narkoba yang menjual barang haram justru  berujung bencana. Sebab, telepon yang mereka hubungi ternyata milik seorang anggota polisi.

Diberitakan Associated Press, Jumat (20/6), petugas polisi yang teleponnya dihubungi para pria pemadat tersebut ternyata merupakan deputi sheriff di distrik Rowan. Tidak jelas bagaimana awalnya mereka bisa mendapat nomor telepon tersebut.

Kejadian unik ini bermula ketika sang deputi sheriff yang bernama Jagger Naves terbangun sekitar pukul 04:00 Senin (25/6) lalu akibat 4 panggilan yang masuk ke telepon genggamnya. Beberapa di antara telepon yang masuk dikabarkan berisi keluhan para tersangka yang ditangkap mengenai kuantitas narkoba yang tidak sebanyak yang disepakati saat pembelian.

Mendengar hal ini, Naves langsung memutuskan untuk berpura-pura menjadi bandar yang dicari. Naves langsung mengajak keempat tersangka bertemu di tempat dan waktu yang berbeda, untuk kemudian membekuk mereka satu per satu.(AP/ara/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Janji Tak Islamisasi Pemerintahan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler