Teller Cerdik Perdayai Perampok

Kamis, 05 April 2012 – 03:03 WIB

CHICAGO - Entah karena pegawai banknya cerdik atau perampoknya bodoh. Tapi perampokan yang terjadi di sebuah bank di Chicago, Amerika Serikat ini, bisa menjadi bahan pelajaran bahwa tak selamanya kekerasan harus diselesaikan dengan kekerasan pula.

Hanya dengan menyebut bank telah tutup, seorang teller Side Northwest Bank berhasil menggagalkan aksi perampokan. Tak cuma itu, berkat rekaman kamera pengawas (CCTV) kepolisian akhirnya berhasil menggulung kawanan perampok.

Berdasar laporan biro penyidik federal (FBI), perampokan pada 29 Maret 2012, diawali datangnya seorang wanita ke bank yang berlokasi di Lawrence Avenue itu. Tanpa banyak omong, wanita yang akhirnya diidentifikasi bernama Olga L Perdomo langsung mengajukan catatan pada teller. "Serahkan uang, tak ada polisi," tulisnya.

Bukannya ketakutan kemudian menyerahkan uang, teller yang dirahasiakan namanya tersebut malah langsung berucap bank tutup karena sudah pukul 5 sore. Si teller lantas meminta Perdomo kembali lagi keesokan harinya. Konyolnya lagi, Perdomo justru percaya lantas meninggalkan bank.

Cerita tak berhenti disini. Keesokan harinya, menurut Chicago Tribune yang dikutip Rabu (4/4), berbekal tayangan CCTV, pihak bank meminta kepolisian melacak kawanan perampok tadi. Terekam jelas, Perdomo yang mengenakan celana piyama corak kotak-kotak dan jaket warna gelap itu meninggalkan bank bersama seorang pria.

Kepolisian menduga pria yang pulang bersama Perdomo adalah Willie Weathersby, perampok bank yang sama pada 23 Maret. Weathersby kala itu berhasil menggondol USD 2.589 atau sekitar Rp 23,5 juta. Berbekal informasi ini, kepolisian akhirnya berhasil membekuk pasangan rampok amatiran ini. (pra/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ibu Muda Doyan Dugem, Hak Asuh Anak Dicabut


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler