Temui Jokowi, Adhi Karya Resmi Mengundurkan Diri

Proyek Monorel Jakarta

Rabu, 09 Januari 2013 – 15:52 WIB
JAKARTA - Perusahaan BUMN, PT Adhi Karya secara resmi mengundurkan diri dari proyek pembangunan monorel. Hal ini disampaikan langsung oleh Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo usai menemui perwakilan Adhi Karya di kantornya di Balai Kota DKI Jakarta.

"Intinya mundur dari konsorsium dari Jakarta Monorel. Nggak setuju konsorsium," kata Jokowi kepada wartawan di kantornya, Rabu (9/1).

Jokowi menilai pengunduran diri Adhi Karya tidak akan mengganggu kelangsungan proyek Monorel. Pasalnya, PT Jakarta Monorel mengaku telah siap untuk menangani proyek ini tanpa Adhi Karya.

Meski telah resmi mengundurkan diri, Adhi Karya tetap tertarik untuk terlibat dalam proyek monorel. Menurut Jokowi, dalam pertemuan hari ini Adhi Karya menyampaikan permohonan untuk menangani proyek monorel jalur Timur-Barat.

"Belum diperesentasikan, belum. Baru mau disiapkan," ujar mantan Wali Kota Surakarta itu. (dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kepastian MRT Sudah 90 Persen

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler