Tenggelam Saat Berenang di Kolam, Nanda Meninggal Dunia

Minggu, 11 Juli 2021 – 16:52 WIB
Tim SAR gabungan berada di lokasi kejadian tenggelamnya seorang anak 15 tahun di Kolam Jalan Poros, Karimun, Kepri, Minggu (11/7/2021). ANTARA/HO-SAR Tanjungpinang

jpnn.com, KARIMUN - Nasib nahas dialami Nanda, seorang bocah berusia 15 tahun. Nanda ditemukan meninggal dunia setelah tenggelam saat berenang di kolam di Jalan Poros, Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau, Minggu (11/7).

Pelaksana Harian Kepala SAR Tanjungpinang Miswadi mengatakan bahwa korban ditemukan oleh warga setempat sekitar pukul 5.20 WIB. 

BACA JUGA: Permintaan Aurel, Bocah Korban Tenggelam KMP Yunicee kepada Nelayan di Tengah Laut, Pilu

Berdasar informasi dari warga, kata dia, korban saat ditemukan sudah dalam keadaan meninggal dunia.

“Selanjutnya, (korban) dievakuasi menuju rumah duka untuk disemayamkan,” kata Miswadi.

BACA JUGA: KM Mitra Usaha Tenggelam di Perairan Halmahera, Bagaimana Nasib Tiga ABK?

Dia menuturkan kronologi hilangnya Nanda berawal ketika korban bersama sembilan temannya berenang di kolam di Jalan Poros sekitar pukul 16.20, Sabtu (10/7).

Menurut Miswadi, korban tiba-tiba tenggelam.

BACA JUGA: Anak Tukang Parkir Meraih Adhi Makayasa AAL, Rumahnya Langsung Dibedah TNI AL

Rekan-rekan korban berupaya untuk menolong, namun gagal.

“Informasi kejadian kami terima pukul 19.30 WIB dari masyarakat setempat," ujarnya.

Menurut Miswadi, pencarian  terhadap korban dilakukan dengan melibatkan tim gabungan seperti Kantor SAR Tanjungpinang, Pos SAR Tanjungbalai Karimun, Polri, TNI, Tagana Kabupaten Karimun, dan masyarakat setempat.

SAR menurunkan alat utama dan peralatan SAR Rescue Carrier, Rubber Boat, peralatan komunikasi, peralatan medis/evakuasi, dan pakaian Covid-19.

"Dengan ditemukannya korban, operasi SAR dinyatakan selesai dan seluruh unsur kembali ke pangkalan masing-masing," pungkas Miswadi. (antara/jpnn) 

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler