Tenggelam di Kali Bekasi, Jully Eka Masih Dicari

Rabu, 19 Desember 2018 – 04:33 WIB
Tenggelam. Ilustrasi. Foto: Pixabay

jpnn.com, BEKASI - Jully Eka Pramusti (14) warga Gang Manggis RT 007 RW 04, Kelurahan Bojong Menteng Kelurahan, Kecamatan Rawalumbu, tenggelam dan hilang saat berenang bersama teman-temannya di Kali Bekasi.

Sampai berita ini tayang, pencarian oleh Tim Sar Kota Bekasi, Senin (17/12) masih terus diupayakan.

BACA JUGA: Tenggelam di Kalimalang, Bian Belum Ditemukan

Wakil Ketua Satgas BPBD Kota Bekasi Karsono mengatakan, korban saat itu sedang berenang bersama 11 rekan-rekannya di Kali Bekasi pukul 13.30 WIB.

“Selang beberapa jam kemudian, terdengar teriakan minta tolong dari korban,” ucap Karsono Wakil Ketua Satgas BPBD Kota Bekasi.

BACA JUGA: Tim SAR Temukan Jasad Bocah 11 Tahun di Sungai Muara Sekalo

Selanjutnya Karsono menambahkan, rekan korban yang mendengar, lantas mencoba menolong namun gagal. Tubuh korban pun hanyut terseret arus dan tidak terlihat lagi.

Rabu malam, Tim SAR hanya menyisir sisi darat saja sejauh 2 kilo meter, karena cuaca hujan dan kurangnya penerangan.

BACA JUGA: 3 Hari Pencarian, Tubuh Ali Susanto Akhirnya Ketemu

Karsono menuturkan, anggota disiapkan juga di beberapa titik yang menjadi fokus.

“Di jembatan TGP, Bendungan Bekasi, Cipendawa, Kemang Pratama,” ujarnya.

Adapun personel yang dikerahkan sebanyak 25 orang.

“BPBD kota Bekasi, Babinsa, Bimaspol, Senkom, Satpol PP, KCR, SAR, Korgad, dan juga dibantu warga sekitar,” katanya.(dyt/pojokbekasi)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Petugas Kesulitan Temukan Mayat Ali Susanto


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler