Tengok Barang yang Wajib Ada di Tas Raffi Ahmad, Oh Ternyata

Minggu, 24 September 2023 – 14:09 WIB
Raffi Ahmad saat peluncuran logo baru Baseus di Central Park, Jakarta Barat, baru-baru ini. Foto: Romaida/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Presenter Raffi Ahmad termasuk salah satu selebritas Tanah Air yang super sibuk.

Oleh karena itu, dia memiliki tiga barang wajib yang selalu dibawa dalam tas untuk menunjang aktivitasnya.

BACA JUGA: Terungkap, Raffi Ahmad Ternyata Pernah Mendekati BCL

"Power bank Baseus. Ini barang yang enggak pernah ketinggalan, selalu di tas aku. Terus ada dompet dan handphone," kata Raffi Ahmad saat ditemui di Central Park, Jakarta Barat, Sabtu (23/9).

Suami Nagita Slavina ini menjelaskan semua pekerjaannya berada di handphone. Oleh karena itu, powerbank menjadi salah satu item terpenting agar bisa nyaman bekerja seharian.

BACA JUGA: Liburan ke Spanyol, Raffi Ahmad & Nagita Slavina Makin Lengket, Lihat nih!

Raffi biasanya mengisi daya ponsel menggunakan powerbank tiga kali dalam sehari. Alasan ini pula yang membuatnya memilih Baseus dibandingkan merek lainnnya.

Menurutnya, powerbank yang digunakan bisa bertahan hingga dua hingga tiga hari lantaran dayanya yang besar.

BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: NOAH Tampil Sebagai Peterpan, Lina Mukherjee Sedih Banget

"Jam 5 sudah bangun, terus tenis, terus kerja. Pasti kerja di handphone, menuju lunch di charge. Menuju sore, di-charge. Nah, menjelang malam, charger lagi," tuturnya.

Lantaran loyalitasnya, Raffi didapuk sebagai brand friend Baseus. Sultan Andara itu hadir dalam peluncuran logo baru Baseus.

Dalam kesempatan tersebut, Baseus memperkenalkan kembali aksesori khusus untuk seri iPhone 15.

Salah satunya Baseus GaN55 Fast Charger Type-C 20/30W. Berbagai produk aksesori unggulan juga dipamerkan agar bisa dicoba para pengunjung.

Country Manager Baseus Indonesia, Robin Lu menjelaskan pihaknya selalu berkomitmen menghadirkan aksesori pendukung perangkat teknologi berkualitas.

"Mengingat perangkat teknologi telah menjadi alat penunjang produktivitas yang esensial bagi setiap orang," ujar Robin Lu. (mcr31/jpnn)


Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler