jpnn.com - JAKARTA – Dewi Sandra, 36, sudah 16 tahun menjalin persahabatan dengan Bertrand Antolin, 36.
Pertemuan keduanya di sebuah acara musik mingguan, lantas menjadi karib. Meski tidak sering bertemu, mereka berusaha selalu ada saat salah seorang membutuhkan.
BACA JUGA: Keguguran, Elma Theana Bakal Tempuh Bayi Tabung
’’Mau itu senang. Mau happy. Mau apa pun. Walaupun, sekarang ketemu susah ya,’’ kata Bertrand melirik Dewi yang berdiri di sebelahnya saat ditemui di kawasan studio Trans TV kemarin (2/11).
Banyak hal yang membuat mereka bisa menjadi sahabat sampai sekarang. Menurut Bertrand, Dewi suka mentraktirnya makan maupun memberikan berbagai benda.
Mereka punya hobi sama, yakni memasak. ’’Kami juga sering saling kirim hasil masakan,’’ ujar Dewi.
Bertrand cocok berteman dengan bintang sinetron Catatan Hati Seorang Istri tersebut. Menurut dia, Dewi termasuk orang yang sabar.
BACA JUGA: Bella Shofie: Ngapain Cari Cowok Cakep, Mending yang Uangnya Banyak
Saat Bertrand sedang marah, Dewi tahu cara menenangkannya. ’’Dia biasanya nyuruh cuci muka. Dia juga ngajarin aku jangan sampai meledak. Belajar ikhlas,’’ tutur Bertrand.
Dewi juga pernah menjodohkan Bertrand dengan seorang gadis asal Brunei. Namun, gagal.
Menurut Dewi, tipe perempuan idaman Bertrand itu bukan perempuan biasa. ’’Saya tahu banget selera Bertrand tinggi,’’ ungkapnya.
Tidak hanya diwarnai keseruan, persahabatan itu juga kadang dibumbui ngambek. Salah satunya saat Dewi menikah dan Bertrand tidak diundang.
BACA JUGA: Suka Ngaret, Nia Daniaty Punya Jurus Jitu
Bertrand lantas mendiamkan Dewi. Dewi yang merasa bersalah berusaha menghubungi Bertrand, tetapi tidak dihiraukan.
’’Saya enggak ngundang Bertrand ke pernikahan pertama dan kedua. Akhirnya, yang ketiga saya undang. Sebab, belajar dari pengalaman, biar nggak ngambek lagi, dia orang pertama yang saya undang,’’ jelas istri Agus Rahman tersebut. (and/c14/ayi)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ihsan Tarore Nangis
Redaktur : Tim Redaksi