Terhenti di Perempat Final Hylo Open 2022, Jonatan Christe Tetap Senang Gegara Ini!

Sabtu, 05 November 2022 – 04:00 WIB
Tunggal putra Indonesia Jonatan Christie terhenti langkahnya di perempat final Hylo Open 2022. Foto : Ricardo/JPNN

jpnn.com - Langkah Jonatan Christie di Hylo Open 2022 hanya mampu sampai babak perempat final.

Peraih medali emas Asian Games 2018 itu tumbang di tangan wakil India, Kidambi Srikanth dengan skor 13-21, 19-21.

BACA JUGA: Jonatan Christie Bongkar Kunci Melumpuhkan Chico Aura Dwi Wardoyo

Berlaga di Saarlandhalle Saarbrucken, Jumat (4/11/2022) malam WIB, Jojo -sapaan akrab Jonatan- mengaku kurang bisa mengimbangi permainan lawan di depan net.

Dengan karakter shuttlecock yang kencang, juara Swiss Open 2022 itu terlihat kewalahan saat di depan net dan harus mengakui keunggulan Srikanth.

BACA JUGA: Lolos 16 Besar Hylo Open 2022, Jonatan Christie Hadapi Perang Saudara

"Sejatinya hari ini saya bisa mengimbangi lawan. Hanya saja, karena shuttlecock kencang jadi sedikit menguntungkan lawan karena dia mencoba mengadu di depan net." 

"Saya sebenarnya punya strategi yang sama, tetapi dia terlihat lebih dahulu menerapkan strategi tersebut dan saya sering tertinggal. Saat akhir-akhir, saya mulai menerapkan strategi itu, tetapi tidak bisa mengembalikan keadaan," ungkap Jojo dalam rilis tertulis,

BACA JUGA: Masih Cedera, Jonatan Christie Bicara Peluang Tampil di Hylo Open 2022

Meski kalah, tunggal putra ranking tujuh dunia itu mengaku senang akhirnya bisa melangkah jauh pada Hylo Open 2022.

Pasalnya, Jojo berhasil mengamankan satu tempat di BWF World Finals 2022.

"Bersyukur bisa bermain di sini dan akhirnya lolos ke World Tour Finals. Itu sudah menjadi catatan bagus untuk saya. Saya sangat bersyukur sekali," pungkas Jojo.

Indonesia masih memiliki satu wakil di sektor tunggal putra yakni Anthony Sinisuka Ginting pada turnamen Hylo Open 2022.

Pemain asal Cimahi itu melenggang seusai mengalahkan jagoan Singapura, Loh Kean Yew dengan skor 21-13, 21-14.

Dengan hasil tersebut, peraih medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 itu berpeluang membalaskan dendam Jonatan dengan meraih kemenangan melawan Srikanth.(pbsi/mcr16/jpnn)


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler