Terkuak, Ini Siasat Jitu Membangkitkan Praveen Jordan/Melati Daeva di All England 2022

Selasa, 15 Maret 2022 – 15:09 WIB
Praveen Jordan dan Melati Daeva Oktavianti. Foto: Badminton Indonesia

jpnn.com, JAKARTA - Ganda campuran Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti harus menemui kenyataan pahit di awal tahun ini dengan terdegradasi dari Pelatnas PBSI.

Rentetan hasil minor di sejumlah turnamen membuat pasangan ranking sembilan dunia itu harus tersisih.

BACA JUGA: 5 Alasan Atletico Madrid Bisa Hancurkan Manchester United, Nomor 2 Sungguh Menakutkan

Namun, Praveen/Melati kini telah menemui rumah baru, yakni di PB Djarum. Keduanya pun sudah siap kembali mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.

Setelah sempat gagal bertanding di German Open 2022 lantaran terpapar Covid-19, pasangan berjuluk Honey Couple itu siap unjuk gigi di All England 2022.

BACA JUGA: 5 Fakta Menarik Jelang Manchester United vs Atletico Madrid, Nomor 3 Jimat Setan Merah

Ketua PB Djarum Yoppy Rosimin punya pesan tersendiri untuk membangkitkan semangat Praveen/Melati. Dia berharap Honey Couple bisa tampil maksimal dan membuktikan diri bahwa mereka masih pasangan hebat.

"Pesan saya, agar mereka tampil maksimal dan membuktikan diri bahwa mereka masih menjadi salah satu ganda terbaik di Indonesia dan dunia," ucap Yoppy.

BACA JUGA: Lee Zii Jia Menangis di German Open 2022, All England Jadi Kuburan Berikutnya?

Pada babak pertama All England 2022, Praveen/Melati sudah ditunggu pasangan muda India, Ishaan Bhatnagar/Tanisha Crasto.

Praveen/Melati sendiri punya kenangan manis di turnamen ini karena mereka pernah menjarai All England pada edisi 2020 lalu.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler