jpnn.com, JAKARTA - Aktris Ayu Azhari ikut bermain dalam perhelatan Ketoprak Damarwulan feat. Minak Jinggo.
Dia merasa senang karena bisa terlibat dalam perhelatan budaya tersebut.
BACA JUGA: Ayu Azhari Rilis Lagu Religi Marhaban Ya Ramadhan, Libatkan 3 Buah Hatinya
Baginya, hal tersebut merupakan pengalaman luar biasa, sebab ini kali pertama dirinya bermain ketoprak.
Dalam perhalatan tersebut, Ayu Azhari bermain bersama Pawarta Jogya, Kagama Depok, dan Banhubda DIY.
BACA JUGA: Rilis Datanglah Sayang, Ayu Azhari Berharap Musik Dangdut Bisa Diterima di Eropa
"Senang, pastinya senang ya bisa main sama orang-orang besar ya," kata Ayu Azhari kepada awak media, Selasa (1/8).
Meskipun baru pertama kali bermain ketoprak, kakak Sarah Azhari itu tidak merasa kesulitan.
BACA JUGA: Rilis Lagu Religi, Ayu Azhari Ingin Sampaikan Soal Ini
Aktris 55 tahun itu mengaku melakukan berbagai persiapan demi tampil secara maksimal.
Adapun dalam perhelatan Ketoprak Damarwulan feat. Minak Jinggo, Ayu Azhari berperan sebagai Ratu Kencono Wungu.
"Ada beberapa kali latihan, tetapi memang dukungan dari tim sangat berpengaruh dan menjadi poin yang membuat kita jadi semangat," tuturnya.
Ayu Azhari mengaku tidak kapok bermain di perhelatan ketoprak.
Sebaliknya, dia justru ingin kembali terlibat apabila ada kesempatan.
"Enggak (kapok main di acara Ketoprak), malahan mau main lagi nanti kalau ada waktu insyaallah," tambah Ayu Azhari.
Duta Besar Jerman, Ina Ruth Luise Lepel turut bermain dalam Ketoprak Damarwulan feat Minak Jinggo.
Selain itu, Menkopolhukam Mahfud MD juga turut terlibat dan berperan sebagai Pandito dalam ketoprak yang disutradarai oleh Agus Marsudi itu.
Oleh sebab itu, Ayu Azhari begitu senang dan antusias ketika bermain di Ketoprak Damarwulan feat. Minak Jinggo.
"Orang di Jerman atau di Eropa tahunya Wayang, ketoprak belum tahu. Jadi, bagus juga ketoprak jadi salah satu alat untuk memperkenalkan Indonesia," sambungnya.
Perhelatan Ketoprak Damarwulan feat. Minak Jinggo turut dihadiri oleh Menkopolhukam Mahfud MD, Dirjen Amerika dan Eropa Kemenlu RI Umar Hadi, Duta Besar Negara Sahabat, PJ. Gubernur Sulawesi Barat, Zudan Arif Fakrulloh, Walikota Yogyakarta Singgih Raharjo, dan Ketua Komisi A DPRD DIY Eko Suwanto, serta figur publik lainnya. (mcr7/jpnn)
Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Firda Junita