Terlihat Jalan Sempoyongan, Tumbang, Eh...Pria Itu Sudah jadi Mayat

Kamis, 30 Juli 2015 – 01:38 WIB

jpnn.com - MERAUKE - Warga di sekitar lapangan Mandala Merauke digegerkan dengan penemuan sesosok mayat pria tua, Rabu (29/7) pagi sekitar pukul 07.30 WIT. Belakangan diketahui mayat tersebut bernama Maksimus warga Kampung Timur, Kelurahan Rimba Jaya, Merauke yangtergeletak di sudut lapangan, tepatnya di bawah pohon mangga.  

Seorang warga yang mengaku bernama Mis, yang sehari-harinya bekerja sebagai pendorong gerobak air menuturkan, kronologis penemuan mayat berawal ketika dirinya sedang menimba air ke dalam jeriken gerobaknya pada sumur tanah yang ada di bawah pohon mangga.

BACA JUGA: Pilkada, Kapolda Ingatkan Polisi Tidak Bunuh Diri

"Dia dari arah Gang Jassu itu, jalan kaki tapi memang jalannya terlihat kurang normal. Terlihat agak pincang. Kemudian saat mau duduk terlihat kakinya sudah agak kaku dia lipat," kata Mis.

Setelah itu, lanjut Mis, dirinya tidak memperhatikan lagi karena mengisi jeriken yang ada dalam gerobak. Saat akan mendorong gerobaknya itu, tiba-tiba teman lainnya berteriak kalau pria tua sudah tak bernyawa.  

BACA JUGA: Anggota DPRD Ketangkap Warga Kumpul Kebo, BK: Oknum Bakal Kena Sanksi Berat

"Saya kaget dan seakan tak percaya  saat teman  lainnya sudah berteriak kalau korban tak bernyawa," kata Mis lagi.

Setelah mendapat laporan dari keduanya, polisi dari unit identifikasi yang dipimpin langsung Kasat Reskrim AKP Chandra Cita Kesuma, SIK, langsung mendatangi TKP  dan melakukan olah TKP selanjutnya membawa korban ke  RSUD Merauke.

BACA JUGA: Astaga, Gadis 17 Tahun Gelapkan Motor

"Kita  belum tahu apa penyebab kematiannya. Karena dari pemeriksaan  yang kita lakukan, tidak ada kekerasan fisik pada tubuh  korban. Makanya kita bawa ke kamar jenazah RSUD Merauke untuk dilakukan visum. Nanti dokter yang menentukan penyebab kematian korban setelah dilakukan visum luar," tandas AKP Chandra.(ulo/nan/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kantor BPN Surabaya I Disebut Nodai Reformasi Agraria


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler