Termasuk Sancho, Berikut 10 Transfer Sepak Bola Termahal Sejak Pandemi Covid-19

Selasa, 03 Agustus 2021 – 10:58 WIB
Jadon Sancho (kanan) saat diperkenalkan sebagai pemain baru Manchester United. Foto: Twitter @ManUtd

jpnn.com, LONDON - Pandemi Covid-19 yang melanda dunia hampir berdampak ke segala sektor, mulai dari ekonomi, sosial, pariwisata, tak terkecual sepak bola.

Efek yang paling kelihatan di dunia si kulit bundar adalah tak adanya penggemar yang boleh datang ke stadion. Padahal fan merupakan salah satu sumber pundi-pundi uang bagi sejumlah klub sepak bola.

BACA JUGA: Ada Pemain Terpapar Covid-19, Manchester United Tunda Pertandingan Pramusim

Tidak adanya penggemar, berarti klub mengalami kerugian besar dalam pendapatannya. Banyak tim yang memilih berhemat sejak adanya wabah Covid-19, mulai dari mengurangi gaji pemain, sampai tidak jor-joran dalam proses perekrutan pemain.

Kepindahan bintang sepak bola dengan dana besar menjadi sesuatu yang jarang terjadi. Namun demikan, ada beberapa klub yang tidak ragu-ragu untuk berbelanja secara royal.

BACA JUGA: AC Milan Goda Chelsea untuk Lepas Hakim Ziyech

Melihat fakta tersebut, kami coba menghimpun 10 transfer termahal sejak pandemi Covid-19. Berikut diantaranya:

10. Ben Chilwel (Leicester City ke Chelsea = 50 juta Euro)

Chilwel diboyong Chelsea dari Leicester City pada musim lalu. Sang pemain memainkan 40 pertandingan di semua kompetisi bersama The Blues.

Pria berusia 24 tahun itu adalah salah satu pemain kunci di lapangan dengan mengumpulkan tiga gol dan lima assist untuk membantu Chelsea menjuarai Liga Champions dan finis di peringkat empat Liga Inggris.

9. Timo Werner (RB Leipzig ke Chelsea = 53 juta Euro)

Chelsea mendaratkan Werner di musim lalu setelah pemain berusia 25 tahun itu tampil gemilang bersama RB Leipzig dengan torehan 28 gol dalam satu musim.

Namun, striker timnas Jerman itu belum menemukan bentuk terbaiknya dengan The Blues usai mengakhiri kompetisi hanya dengan catatan 10 gol dari 47 penampilannya.

8. Ben White (Leeds United ke Arsenal = 58,5 juta Euro)

Ben White adalah sosok kunci Leeds United saat timnya menempati posisi sembilan Liga Inggris usai mereka kembali ke kompetisi teratas negeri Ratu Elizabeth setelah lebih dari satu dekade.

Bek tengah berusia 23 tahun itu hanya absen di dua pertandinga Liga, hal itulah yang membuat Arsenal tak ragu mengeluarkan dana besar untuk merekrutnya di musim ini.

7. Miralem Pjanic (Juventus ke Barcelona = 60 juta Euro)

Miralem Pjanic tiba di Barcelona musim panas lalu sebagai bagian dari kesepakatan pertukaran pemain dengan melibatkan gelandang Arthur Melo yang bergabung ke Juventus.

Namun, Pjanic gagal memberi dampak seperti yang diharapkan di Camp Nou. Pemain asal Bosnia itu tidak mencetak gol maupun assist dari 19 penampilannya bersama Barca.

6. Achraf Hakimi (Inter Milan ke Paris Saint Germain = 60 juta Euro)

Hakimi adalah salah satu full bak muda paling menjanjikan di dunia. Setelah menjalani masa peminjaman yang sukses di Borussia Dortmund, klub pemilik Hakimi, Real Madrid, malah menjualnya ke Inter Milan.

Sang pemain tampil mengesankan bersama klub Italia tersebut dengan sumbangan tujuh gol dan sepuluh assist untuk membantu Inter menjuarai Serie A. Hal itu yang membuat PSG kepincut untuk merekrutnya di musim panas ini.

5. Ruben Dias (Benfica ke Manchester City = 68 juta Euro)

Ruben Dias jadi salah satu rekrutan terbaik Manchester City di musim lalu. Dias memainkan peran kunci saat City memenangi gelar Liga Premier ketiga mereka dalam lima tahun dan mencapai Final Liga Champions pertama tim.

Pemain berusia 24 tahun itu juga dinobatkan sebagai bek terbaik Liga Inggris musim 2020/21.

4. Victor Osimhen (Lille ke Napoli = 70 juta Euro)

Osimhen menikmati musim debutnya di Napoli setelah diboyong dari Lille. Penyerang berusia 23 tahun itu menjadi salah satu pemain termuda di lima liga top Eropa yang mencetak sepuluh gol liga dalam dua musim beruntun.

Sebelumnya, saat bermain di Lille sang pemain sanggup mencetak 13 gol dalam satu musim kompetisi. Kemudian di musim lalu, ia mampu bikin 10 gol bagi Napoli.

3. Arthur Melo (Barcelona ke Juventus = 72 juta Euro)

Arthur tiba di Juventus sebagai bagian dari kesepakatan pertukaran dengan Barcelona yang melibatkan Miralem Pjanic pada musim lalu.

Meski hanya mencetak satu gol dari 31 penampilannya bersama Juve, sang pemain diperkirakan bakal tetap berada di Juventus Stadium pada musim panas ini.

2. Kai Havertz (Bayer Leverkusen ke Chelsea = 80 juta Euro)

Havertz yang direkrut dari Bayer Leverkusen menjalani musim lumayan sukses bersama Chelsea. Ia mencetak hat-trick di Piala Liga, dan menorehkan empat gol di Liga Premier.

Pemain timnas Jerman ini juga jadi pahlawan The Blues saat menjuarai Liga Champions musim 2020/21 berkat gol tunggalnya di menit 42' ke gawang Manchester City.

1. Jadon Sancho (Borussia Dortmund ke Manchester United = 85 juta Euro)

Manchester United akhirnya mewujudkan impian mereka mendatangkan Sancho di musim ini setelah membayar sebesar 85 juta euro kepada Borussia Dortmund.

Sancho menjalani empat musim yang sukses di Dortmund dengan mencetak 50 gol dan 64 assist di seluruh kompetisi.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler