Ternyata Egy Maulana tak Bisa Langsung Dikontrak Klub Eropa

Jumat, 20 Oktober 2017 – 17:03 WIB
Egy Maulana Vikri dalam sebuah sesi wawancara. Foto: Amjad/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Winger Timnas U-19 Egy Maulana Vikri belum genap berusia 18 tahun. Kondisi itulah yang membuat klub-klub di Eropa belum mengajukan kontrak resmi kepadanya.

Sang agen baru Egy, Dusan Bogdanovic menjelaskan, bahwa sesuai aturan FIFA, hanya pemain berusia 18 tahun yang bisa mengikat kontrak secara profesional.

BACA JUGA: Dapat Agen, Egy Maulana Vikri akan ke Eropa

"Kalau siapa yang berminat, ada beberapa klub bagus di Spanyol dan Portugal. Tapi dia belum bisa kontrak sebagai pemain profesional sampai umur 18 tahun," kata Dusan, saat ditemui usai melakukan tanda tangan kontrak penunjukannya sebagai agen di Eropa, di Kantor Kemenpora, Kamis (19/10) malam.

Bapak angkat Egy, Subagja, juga menyebutkan bahwa klub yang sangat tertarik dengan Egy tak bisa memberikan kontrak resmi karena masih belum 18 tahun.

BACA JUGA: Egy Maulana Vikri Masuk Daftar 60 Pemain Muda Terbaik Dunia

Karena itu, nanti pra-kontrak yang diberikan, Egy akan ditempatkan terlebih dulu di akademi klub yang bersangkutan.

"Jadi nanti di akademi mereka dulu, atau di tim U-21, setelah 18 tahun langsung ke klub pro-nya dan main di klub. Ada garansi untuk itu di pra-kontrak nanti," tegas Bagja. (dkk/jpnn)

BACA JUGA: Pelatih Kamboja: Terus Mengejar Bola Kami Kelelahan

BACA ARTIKEL LAINNYA... Turun dari Bus, Egy Maulana dan Witan Dikejar Penggemar


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler