Ternyata, Ini Hobi Derrick Michael, Calon Pebasket NBA dari Indonesia

Minggu, 10 Juli 2022 – 08:03 WIB
Derrick Michael. Foto: FIBA

jpnn.com, JAKARTA - Derrick Michael Xzavierro ternyata enggak punya kebiasan lain selain bermain basket setiap harinya.

Pemain bertinggi badan 203 cm itu mengaku lebih banyak menghabiskan waktu bermain basket ketimbang hal lain.

Maklum biasanya saat usia masih remaja, seseorang lebih banyak menghabiskan waktu entah dengan keluarga ataupun bersama temannya.

Kadang bahkan waktu senggangnya diisi dengan menonton televisi saluran olahraga

"Kalau saya hanya bermain basket saja setiap harinya, paling ada waktu sedikit aku sempatkan untuk menonton sepak bola," ungkap Derrick Michael Xzavierro saat dihubungi JPNN.com.

Pemain keturunan Kamerun-Batak itu saat ini tengah memperkuat Timnas basket Indonesia yang akan berlaga di FIBA Asia Cup 2022.

Pemain kelahiran 1 April 2003 itu punya target khusus di turnamen Piala Asia basket untuk meloloskan Indonesia ke FIBA World Cup 2023 yang akan berlangsung tahun depan di Jakarta.

Tidak heran Derrick Michael Xzavierro dan kawan-kawan harus bisa lolos ke babak delapan besar untuk meraih tiket putaran final FIBA World Cup 2023.

Perjuangan Indonesia di FIBA Asia Cup 2022 rencananya akan dimulai pada 12 Juli mendatang dengan menghadapi Arab Saudi.(mcr16/jpnn)

BACA JUGA: Timnas Basket 3x3 Putra Indonesia Telan Kekalahan Menyakitkan dari Filipina


Redaktur : Friederich Batari
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler