Ternyata Ini Pemicu Kecelakaan Beruntun di Tol Jakarta-Cikampek

Jumat, 01 Juli 2022 – 07:25 WIB
Polisi melakukan olah TKP di lokasi kecelakaan beruntun. Ilustrasi Foto: Dok JPNN

jpnn.com, KARAWANG - Sejumlah kendaraan terlibat kecelakaan beruntun di Tol Jakarta-Cikampek KM 61 wilayah Kosambi, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Kamis (30/6)

Kapolres Karawang AKBP Aldi Subartono menyampaikan kecelakaan beruntun itu melibatkan lima kendaraan.

BACA JUGA: 6 Fakta Brigadir IA Digerebek Istri saat Berduaan dengan Janda, Alamak

Kelima kendaraan yang terlibat kecelakaan itu terdiri dari empat minibus dan satu bus PO Bina Sejahtera Guvilli bernopol E-7653-VA.

Empat minibus itu, yakni Toyota Voxy berpelat B 1427 WIH, Toyota Avanza nopol A 1878 ZQ, Mitsubishi Pajero berpelat D 1203 AFD, dan Toyota Alphard bernopol F 417 KA.

BACA JUGA: Detik-Detik Pimpinan Banggar DPR Muhidin M Said Tumbang di Depan Puan Maharani

AKBP Aldi Subartono menjelaskan kecelakaan beruntun terjadi saat bus PO Bina Sejahtera Guvilli yang dikemudikan Asep Kurnia melintas di lajur tiga, dari arah Jakarta menuju arah Cikampek.

Sesampai di KM 61A, tiba-tiba bus itu menabrak bagian belakang Toyota Voxy yang dikemudikan Sanafi Saputra yang sedang berjalan mengurangi kecepatan di depannya.

BACA JUGA: Kecelakaan Maut Pajero Sport vs Fuso, Begini Kondisinya, Satu Penumpang Tewas

Toyota Xovy itu lantas terdorong ke depan dan menabrak Toyota Avanza yang dikemudikan Aminursaid.

Akibatnya, Avanza itu juga menabrak kendaraan di depannya, yakni Mitsubishi Pajero dikemudikan Egi Riyadhi.

Lalu Pajero tersebut juga menabrak Toyota Alphard yang dikemudikan Juliadi.

Lima kendaraan yang terlibat kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek itu mengalami kerusakan dan tiga  penumpang luka ringan.

"Korban selanjutnya dibawa ke Rumah Sakit Rosela, Karawang Barat untuk mendapat perawatan," ujar AKBP Aldi. (ant/fat/jpnn)


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler