jpnn.com - Shesar Hiren Rhustavito sukses melumpuhkan jagoan Malaysia Lee Zii Jia di babak pertama French Open 2022.
Berlaga di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Rabu (26/10/2022) sore WIB, Vito menang dua gim langsung dengan skor 21-19, 21-18.
BACA JUGA: French Open 2022: Inilah Kalimat Pertama Vito Setelah Menghancurkan Lee Zii Jia
Berdasarkan statistik BWF, duel Vito vs Lee Zii Jia berlangsung dalam durasi 44 menit.
Seusai laga, Vito menyebut kunci kemenangannya di laga ini berkat permainan nothing to lose.
BACA JUGA: French Open 2022: Libas Duo India dalam 37 Menit, Fajar/Rian Terkendala Ini
Dia mengaku tak memikirkan hasil laga, tetapi lebih fokus mengumpulkan poin demi poin.
"Alhamdulillah bisa memenangi pertandingan hari ini. Saya bermain nothing to lose dan berusaha mengeluarkan yang terbaik."
BACA JUGA: Hasil Undian Piala Asia U-20 2023: Indonesia Segrup dengan Tuan Rumah
"Saya tidak memikirkan hasil laga, tetapi fokus mengumpulkan poin demi poin," ucap Vito.
Vito mengatakan laga melawan Lee Zii Jia berjalan cukup alot, terlebih lawan memiliki serangan sangat berbahaya.
"Dari gim pertama hingga kedua berjalan cukup ketat. Saya berusaha menguatkan defense saya karena lawan punya serangan sangat bagus," tambah Vito.
Kemenangan kontra Lee Zii Jia mengantar Vito melangkah ke 16 besar French Open 2022.
Dia sudah ditunggu Kodai Naraoka (Jepang) yang di laga lainnya berhasil mengalahkan Brian Yang (Kanada) dengan skor 21-15, 21-18.(mcr15/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib